
Bola.net - Althaf Indie Alrizky semakin percaya diri bisa kembali memperkuat Timnas Indonesia. Keyakinannya bertambah setelah pada musim ini ia bergabung dengan Persib Bandung U-18.
Pada 2017 lalu, Althaf sempat merasakan bermain untuk Timnas Indonesia U-16 besutan Fakhri Husaini. Kala itu, ia memperkuat skuat Garuda Muda di ajang Piala AFF U-15 yang berlangsung di Chonburi, Thailand.
"Pengalaman saya sama timnas jadi pelajaran buat saya agar bekerja lebih keras lagi," ujar Althaf, Selasa (5/5/2020).
"Saya percaya, dengan bergabung bersama Persib tahun ini, saya bisa kembali ke timnas, Insya Allah," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Butuh Kerja Keras
Althaf pun menyadari bila perjalanan untuk kembali memakai jersey Merah Putih membutuhkan kerja keras. Beruntung, hal itu didapatkannya di diklat Persib.
"Persib juga mengutamakan kerja keras dan ini yang saya butuhkan karena dengan begini saya bisa berprogres," tuturnya.
"Saya ingin terus maju dan berkembang, berkontribusi buat Persib hingga bisa kembali bergabung timnas," imbuh Althaf.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Muda Persib Ingin Kembali Perkuat Timnas Indonesia
Tim Nasional 5 Mei 2020, 19:03 -
Legenda Sepak Bola Indonesia Berduka Atas Wafatnya Didi Kempot
Bolatainment 5 Mei 2020, 17:01 -
SUGBK Dijagokan sebagai Stadion Termegah di Asia Tenggara
Tim Nasional 5 Mei 2020, 15:25
LATEST UPDATE
-
Gabriel Magalhaes Diragukan Tampil, Arsenal Pincang Lawan West Ham
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 10:30 -
Meski Baru Kalah Beruntun, Enzo Maresca Tak Anggap Liverpool Lawan Mudah
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR