
Bola.net - Pembagian pot Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 sudah dilakukan oleh badan sepak bola Asia (AFC) pada Senin (10/6/2024). Hasilnya, Timnas Indonesia U-20 masuk Pot 1.
Tim lain yang tergabung di Pot 1 selain Timnas Indonesia U-20 adalah Uzbekistan, Irak, Jepang, Korea Selatan, Australia, Iran, dan Yordan, Vietnam, dan Tajikistan.
Menurut rencana, agenda drawing alias babak undian grup Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 ini bakal berlangsung di Markas AFC, di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Kamis (13/6/2024) pukul 16.00 waktu setempat.
Keuntungan yang didapatkan Timnas Indonesia U-20 tak hanya tergabung di Pot 1 babak undian saja, tetapi juga berstatus sebagai tuan rumah penyelenggara yang akan berlangsung pada 21 hingga 29 September 2024.
Format Kualifikasi

Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 ini rencananya akan diikuti sebanyak 45 peserta. Seluruh peserta ini nantinya bakal tergabung ke dalam 10 grup yang berbeda. China, yang berstatus sebagai tuan rumah Piala Asia U-20 2025, tidak akan berpartisipasi.
“45 tim akan dibagi ke dalam lima grup yang masing-masing terdiri dari empat peserta dan lima grup lainnya diikuti oleh lima kontestan,” bunyi pernyataan resmi AFC melalui laman resminya, Senin (10/5/2024).
“10 pemenang dari masing-masing grup, bersama dengan lima tim yang berstatus sebagai runner-up terbaik, akan melenggang ke putaran final. Mereka akan bergabung dengan tuan rumah yang otomatis lolos,” lanjutnya.
Indonesia Jadi Tuan Rumah

Selain Indonesia, negara-negara yang menjadi tuan rumah pada babak kualifikasi ini ialah Vietnam, Tajikistan, Arab Saudi, Kirgizstan, Qatar, Thailand, China Taipei, Kuwait, dan Uzbekistan.
Setiap negara akan menjadi tuan rumah grup tertentu. Penentuan pembagian pot, menurut penjelasan AFC, didasarkan pada penampilan masing-masing peserta pada edisi sebelumnya.
“Setiap grup pada babak kualifikasi ini akan dipertandingkan dalam format liga terpusat. Pembagian tim ke dalam lima pot didasarkan peringkat akhir mereka dari edisi sebelumnya,” tulis AFC.
“Pada awal pengundian, tim yang bertinda sebagai tuan rumah akan dialokasikan secara terpisah ke Pot Tuan Rumah untuk memastikan bahwa mereka akan diundi ke dalam grup yang berbeda,” lanjutnya.
Pembagian Pot Undian Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

- Pot 1: Uzbekistan, Irak, Jepang, Korea Selatan, Australia, Iran, Yordania, Vietnam, Indonesia, Tajikistan.
- Pot 2: Arab Saudi, Suriah, Kirgizstan, Oman, Qatar, Thailand, Lebanon, Mongolia, Bahrain, China Taipei.
- Pot 3: Malaysia, Bangladesh, Palestina, UEA, Filipina, India, Timor Leste, Myanmar, Singapura, Kamboja.
- Pot 4: Kuwait, Turkmenistan, Laos, Bhutan, Hong Kong, Sri Lanka, Brunei Darussalam, Maladewa, Nepal, Guam.
- Pot 5: Kepulauan Mariana Utara, Korea Utara, Makau.
- Tuan Rumah: Vietnam, Indonesia, Tajikistan, Arab Saudi, Kirgizstan, Qatar, Thailand, China Taipei, Kuwait, dan Uzbekistan
Disadur dari: Bola.com (Radifa Arsa, Aryo Atmaja) 11 Juni 2024
Jangan Lewatkan!
- Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Filipina di SCTV, Indosiar, dan Vidio - Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Jadwal Jam Tayang Timnas Irak vs Timnas Vietnam Malam Ini
- Live di SCTV dan Indosiar, Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Filipina
- Tenang Saja, Timnas Indonesia Pasti Menang Lawan Filipina Kok
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tuntutan PSSI kepada AFC: Sanksi untuk Nasrullo Kabirov Harga Mati!
Tim Nasional 16 April 2024, 14:55
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR