
Bola.net - Jepang berhasil meraih kemenangan atas timnas Indonesia di laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Kiper Jepang Zion Suzuki berhasil melakukan penyelamatan krusial dalam laga tersebut.
Jepang menghadapi Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Jumat (15/11/2024) malam WIB. Meski bermain di markas lawan, Samurai Biru mampu menang dengan skor telak 4-0.
Di laga itu, Suzuki menunjukkan performa yang cukup baik. Ia berhasil menggagalkan peluang emas dari penyerang Indonesia Ragnar Oratmangoen di babak pertama.
Dalam situasi serangan balik cepat, Oratmangoen berhasil melewati lini belakang Jepang dan berhadapan langsung Suzuki. Namun, kiper yang bermain di Parma itu mampu menggagalkan eksekusi Ragnar.
Penyelamatan Penting

Penyelamatan penting Zion ini membuat Jepang tidak kebobolan. Suzuki pun berbicara tentang penyelamatan gemilangnya itu.
"Saya bisa merespons tanpa panik," kata Suzuki setelah pertandingan.
"Lawan membawa bola dengan dribel, dan saya bisa menutup jarak dengan baik. Ketika dia mencoba membawa bola ke dalam, saya merasa yakin bisa memblokirnya."
Berkat Pengalaman di Serie A

Pengambilan keputusan Suzuki sangat tajam. Hal itu berkat pelajaran yang ia peroleh selama bermain di Serie A, di mana kebobolan gol dari situasi serupa mengajarkan banyak hal.
"Saya mencoba untuk tidak memprediksi apa yang akan dilakukan lawan," tambahnya.
"Di Italia, kami kebobolan gol dari tembakan jarak jauh dalam situasi serupa, jadi saya pikir jika saya bisa menutup jarak dengan baik, itu akan menjadi kesempatan. Saya senang bisa melakukannya dengan baik."
Kontribusi Pada Gol

Ketenangan Suzuki di bawah tekanan sangat krusial. Dia juga berperan dalam membangun serangan Jepang dengan mengalirkan bola keluar dari pertahanan dan memulai kembali serangan yang mengarah pada gol pembuka Jepang.
"Meskipun berada dalam tekanan, saya fokus untuk mengirim bola ke bek tengah. Saya senang itu berujung pada gol," ujar Suzuki.
Sumber: Gekisaka
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tekad Bangkit Timnas Indonesia: Jangan Menyerah di Sini, Ada Mentari setelah Hujan
Tim Nasional 16 November 2024, 23:37
-
Apresiasi untuk Timnas Indonesia: Sisi-sisi Positif dari Kekalahan Lawan Jepang
Tim Nasional 16 November 2024, 22:41
-
Ku Tak Pilih Menyerah! Mimpi Timnas Indonesia ke Piala Dunia Belum Buyar
Tim Nasional 16 November 2024, 21:33
-
Berbagai Aspek yang Perlu Dibenahi Timnas Indonesia demi Kalahkan Arab Saudi
Tim Nasional 16 November 2024, 20:32
LATEST UPDATE
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40






















KOMENTAR