Bola.net - - Turnamen Anniversary Cup akan digelar di Stadion Pakansari, 27 April hingga 3 Mei 2018. Empat tim kesebelasan bakal ambil bagian pada event ini, yaitu timnas Indonesia U-23, Bahrain U-23, Korea Utara U-23, dan Uzbekistan U-23.
Pelatih Indonesia U-23, Luis Milla menilai, turnamen ini sangat bagus untuk timnya. Pelatih asal Spanyol ini ingin melihat level permainan pasukannya sebelum tampil diajang Asian Games 2018.
"Turnamein ini bagus untuk melihat sejauh mana level kami, dan kami ingin berada di performa terbaik. Nanti saya ingin turnamen ini menjadi contoh yang bagus di Asian Games mendatang," ujar Milla.
Hal serupa juga diucapkan pelatih Bahrain U-23, Samir Chammam. Dia mengaku memfokuskan turnamen ini untuk pemanasan timnya menjelang Asian Games.
"Di turnamen ini, kami mempersiapkan diri untuk Asian Games. Kami ingin turnamen ini bisa sukses untuk semua tim," kata Samir.
Sementara bagi pelatih Korea Utara U-23, Ju Song, turnamen ini sangat berharga bagi pasukannya karena bakal banyak pengalaman yang didapat. Terlebih, timnya saat ini banyak diisi oleh pemain-pemain muda.
"Saya sangat senang atas undangan PSSI kepada kami, dan saya sangat bangga dengan turnamen ini karena bisa sebagai tes event untuk negara yang akan berpartisipasi di Asian Games," buka Ju Song.
Kami membawa beberapa pemain muda untuk menguji kemampuan mereka, jadi saya harap turnamen ini bisa menjadi ujian bagi kami," sambungnya.
Sedangkan bagi pelatih Uzbekistan U-23, Ravshan Khaydarov, dia ingin melihat kesiapan Indonesia dalam mempersiapkan event empat tahunan tersebut. "Turnamen ini sangat berguna sebagai persiapan Asian Games. Kami juga ingin melihat fasilitas yang ada di sini," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih Bahrain Akui Buta Permainan Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 April 2018, 19:14
-
Peserta Kompak Jadikan Anniversary Cup Pemanasan Asian Games
Tim Nasional 26 April 2018, 18:57
-
Jadwal Anniversary Cup 2018: Persiapan Menuju Asian Games 2018
Tim Nasional 26 April 2018, 14:16
-
Pemain Baru Timnas Indonesia U-23 Ini Idolakan Rezaldi Hehanusa
Tim Nasional 26 April 2018, 11:23
-
Febri Ingin Antar Timnas Indonesia U-23 Juara Anniversary Cup 2018
Tim Nasional 25 April 2018, 15:43
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR