
Bola.net - Shin Tae-yong memutuskan untuk tak memanggil Ramadhan Sananta ke skuad Timnas Indonesia untuk dua laga pada Oktober 2024 ini. Klub Sananta, Persis Solo pun menerima keputusan ini dengan lapang dada.
Nama Ramadhan Sananta tak muncul dalam daftar 27 pemain Timnas Indonesia yang telah dirilis oleh PSSI pada Rabu (2/10/2024). Padahal, pada laga sebelumnya, dia sempat dipanggil Shin Tae-yong saat menghadapi Arab Saudi dan Australia.
Dari seluruh nama pemain tersebut, skuad Merah Putih akan mengandalkan tiga penyerang saat menghadapi Bahrain dan China. Mereka adalah Rafael Struick (Brisbane Roar), Dimas Drajad (Persib Bandung), dan Hokky Caraka (PSS Sleman).
Kedua striker lokal yang disebut terakhir memang punya catatan yang lebih baik ketimbang Sananta di BRI Liga 1 2024/2025. Adapun Rafael Struick sebetulnya belum mengukir menit bermain pada musim 2024/2025.
Kewenangan Shin Tae-yong
Manajer Persis Solo, Chairul Basalamah, mengonfirmasi bahwa Ramadhan Sananta tak mendapatkan panggilan pada agenda Timnas Indonesia pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia ini.
Lelaki yang akrab disapa Abud itu mengatakan, pihaknya menghormati keputusan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Sebab, bagaimanapun juga, pemilihan pemain merupakan kewenangan penuh dari pelatih.
“Sebagai warga negara yang baik, kami mendukung penuh apa yang menjadi langkah PSSI. Tentu tim pelatih Timnas Indonesia di bawah Shin Tae-yong pasti sudah memikirkan kenapa memanggil Si A dan Si B. Kami pasti mendukung,” kata Abud saat dihubungi Bola.net, Rabu (2/10/2024).
Masih Butuh Pembuktian
Dari segi performa, Ramadhan Sananta memang masih harus membuktikan kualitasnya bersama Persis Solo di BRI Liga 1 2024/2025. Sebab, dia masih belum menemukan performa terbaiknya pada musim ini.
Penyerang berusia 21 tahun itu belum punya catatan yang mentereng di kompetisi domestik. Pasalnya, Sananta baru menyumbangkan satu gol dari tujuh penampilannya bersama Laskar Sambernyawa.
Jika dibandingkan musim lalu, pemain asal Daik, Lingga, itu bisa mencetak empat gol dari tujuh laga awal BRI Liga 1 2023/2024. Padahal, pada masa pramusim, dia bisa menjadi top scorer Piala Presiden 2024.
Masih Kalah Mentereng
Jika dibandingkan dua striker lainnya, Ramadhan Sananta memang masih kalah pamor. Dimas Drajad, misalnya, mampu mengukir dua gol dan dua assist bersama Persib Bandung dari tujuh laga awal.
Jumlah gol yang sama juga dicatatkan Hokky Caraka bersama PSS Sleman. Adapun Rafael Struick yang baru saja bergabung dengan klub Liga Australia, Brisbane Roar, belum juga mendapatkan kesempatan bermain.
Daftar Pemain Timnas Indonesia
Berikut adalah daftar lengkap 27 pemain Timnas Indonesia untuk laga melawan Bahrain dan China:
- Kiper: Maarten Paes, Ernando Ari, Nadeo Argawinata
- Bek: Jordi Amat, Wahyu Prasetyo, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, Calvin Verdonk, Rizky Ridho, Shayne Pattynama, Jay Idzes, Sandy Walsh, Mees Hilgers, Eliano Reijnders, Wahyu Prasetyo
- Tengah: Ricky Kambuaya, Nathan Tjoe-A-On, Egy Maulana Vikri, Thom Haye, Witan Sulaeman, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan
- Depan: Ragnar Oratmangoen, Hokky Caraka, Rafael Struick, Malik Risaldi, Dimas Drajad
Hasil dan Jadwal Timnas Indonesia
Berikut hasil dan jadwal Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia:
- 6 September 2024 - Arab Saudi 1-1 Indonesia
- 10 September 2024 - Indonesia 0-0 Australia
- 10 Oktober 2024 - Bahrain vs Indonesia
- 15 Oktober 2024 - China vs Indonesia
- 15 November 2024 - Indonesia vs Jepang
- 19 November 2024 - Indonesia vs Arab Saudi
- 20 Maret 2025 - Australia vs Indonesia
- 25 Maret 2025 - Indonesia vs Bahrain
- 5 Juni 2025 - Indonesia vs China
- 10 Juni 2025 - Jepang vs Indonesia.
Klasemen Grup C
Klasemen sementara Grup C putaran ketiga Kualifiikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. (c) AFC
Disadur dari: Bola.com (Radifa Arsa, Wiwig Prayugi) 3 Oktober 2024
Jangan Lewatkan!
- Madam Pang Bangga pada Timnas Indonesia yang Gendong ASEAN di Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Kelakuan Bapak-Bapak Shin Tae-yong Usai Nonton JDT: Foto Pecah dan Blur Tetap Diupload di Instagram
- Maarten Paes Merinding Dengar Chants Suporter Tandang Timnas Indonesia di Arab Saudi: Gila!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
5 Pemain Tertua di Skuad Timnas Indonesia: Kejutan, Malik Risaldi Masuk Daftar!
Tim Nasional 3 Oktober 2024, 15:12
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46 -
Marc Guehi Pilih Move On usai Gagal Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:34 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Cek Jadwal Serie A 2025/26: Matchweek 6: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Italia 3 Oktober 2025, 12:21 -
Cek Jadwal dan Nonton NFL Matchweek 5: Eksklusif di Vidio
Olahraga Lain-Lain 3 Oktober 2025, 12:13 -
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR