Tiga gol kemenangan Indonesia, dicetak Andik Vermansyah pada menit ke-45, Ramdani Lestaluhu menit ke-48, dan Ferinando Pahabol menit ke-87. Laga berikutnya, menghadapi Sun Pegasus, Kamis (14/11).
"Kami masih membutuhkan striker yang ideal. Karena itu, kami akan terus mencoba variasi di lini depan dan memaksimalkan potensi pemain yang ada," ujar pelatih tim nasional Indonesia U-23, Rahmad Darmawan.
Pada laga lawan Citizen, Rahmad Darmawan memberikan catatan; skuadnya dianggap mengalami perkembangan positif. Misalnya saja, perbaikan dalam hal visi bermain para penyerang. Selain itu, variasi serangan yang lebih baik.
Dilanjutkan sosok kelahiran Metro, Lampung, 26 November 1966 tersebut, meski semua gol dicetak bukan melalui lini depan, namun tetap memberikan andil lantaran mampu melakukan pergerakan dan umpan.
Setelah mencoret Syamsir Alam, RD kontan mendatangkan Yandi Sofyan untuk mengisi barisan depan. Bahkan, pemain tengah seperti Fandi Eko Utomo dan Sunarto pernah diotak-atik sebagai striker.
"Saya tetap yakin bisa menemukan formula ideal di saat yang tepat. Pemain telah menunjukkan perkembangan, sekarang bagaimana pemain mengimplementasikan dalam pertandingan," pungkas mantan pelatih klub Persija Jakarta, Persipura Jayapura, dan Sriwijaya FC tersebut. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Sun Pegassus, Timnas Indonesia U-23 Rotasi Pemain
Tim Nasional 13 November 2013, 21:48
-
RD Terus Mencoba Variasi di Lini Depan
Tim Nasional 13 November 2013, 19:25
-
BTN Masih Tunggu Satu Peserta Turnamen Segi Empat
Tim Nasional 13 November 2013, 18:39
-
Timnas Indonesia U-23 Bekuk Citizen FC 3-0
Tim Nasional 12 November 2013, 18:38
-
Jumat, RD Teken Kontrak Dengan Persebaya
Bola Indonesia 12 November 2013, 06:15
LATEST UPDATE
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR