
Bola.net - Capaian Timnas Indonesia pada Piala Asia 2023 disebut lebih dari sekadar lolos ke babak 16 besar. Skuad Garuda dinilai telah menghadirkan hal yang lebih besar daripada sekadar lolos dari fase grup dan mencetak sejarah.
Ketua Umum Paguyuban Suporter Timnas Indonesia, Ignatius Indro, menyebut bahwa sukses Skuad Garuda pada Piala Asia memiliki peran penting bagi perjalanan mereka ke depannya. Apalagi, ke depan, Timnas Indonesia sudah ditunggu ajang yang tak kalah berat, Kualifikasi Piala Dunia 2023.
"Masuknya kita ke Babak 16 Besar Piala Asia 2023 ini membuat para pemain lebih percaya diri," kata Indro, kepada Bola.net.
"Bukan hanya para pemain senior, para pemain junior juga akan lebih percaya diri. Ini penting karena mereka akan menghadapi Piala Asia U-23 2024," sambungnya.
Indonesia sendiri harus mengakhiri perjalanan mereka di Piala Asia 2023. Perjalanan Skuad Garuda terhenti di babak 16 besar, setelah kelah 0-4 dari Australia.
Empat gol yang bersarang ke gawang Indonesia pada laga di Jassim bin Hamad Stadium, Al Rayyan, Minggu (28/1/2024) malam WIB, dicetak Elkan Baggott (bunuh diri), Martin Boyle, Craig Goodwin, dan Harry Souttar.
Kendati harus terhenti, Indonesia sudah membuat sejarah. Ini adalah pertama kalinya mereka lolos dari fase grup sejak pertama kali mengikuti ajang Piala Asia.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Perbaikan Total
Namun, Indro menyebut, Indonesia tak boleh terlena dengan sukses ini. Menurutnya, semua pemangku kepentingan sepak bola Indonesia harus bersama-sama memperbaiki persepakbolaan Indonesia.
"Saya selalu menekankan adanya perbaikan sistem sepak bola Indonesia seperti kualitas liga dan pengembangan sepak bola usia dini," kata Indro.
"Dengan membuat kompetisi yang baik, kita bisa mencetak pemain-pemain kelas dunia yang akan bermain di Timnas Indonesia," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ernando Ari Dinilai Tak Layak Jadi Kiper Nomor Satu Timnas Indonesia
Tim Nasional 29 Januari 2024, 23:30
-
Statistik Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia: Dari 43 Laga, Berapa Kali Menang?
Tim Nasional 29 Januari 2024, 12:04
-
Ranking FIFA Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong: Dulu 173, Kini 142!
Tim Nasional 29 Januari 2024, 11:43
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR