
Bola.net - Timnas Vietnam menjadi unggulan di ajang SEA Games 2021. Namun, sang tuan rumah lewat pelatih Park Hang-seo justru ragu dengan peluang mereka untuk menjadi juara sekaligus mempertahankan gelar.
Timnas Vietnam U-23 tergabung di Grup A SEA Games 2021. Pasukan Park Hang-seo itu akan bersaing dengan Timnas Indonesia U-23, Filipina, Myanmar, dan Timor Leste.
Sebagai juara bertahan dan tim tuan rumah, Vietnam tentu menjadi favorit peraih medali emas. Namun, pelatih Park Hang-seo tak ingin menyebut timnya sebagai favorit dalam turnamen tersebut.
"Saya tidak tahu apakah Vietnam U-23 bisa menjuarai SEA Games atau tidak. Kami hanya bisa melakukan yang terbaik," kata Park Hang-seo seperti dikutip Bongda.
Timnas Vietnam masih menggelar pemusatan latihan jelang SEA Games 2021. Pelatih asal Korea Selatan itu memanggil pemain-pemain terbaik yang akan dikerucutkan menjadi 20 nama.
Vietnam masih memiliki waktu sepekan untuk mematangkan persiapan. Pada laga pembuka Grup A SEA Games 2021, Vietnam akan menantang Timnas Indonesia U-23 pada Jumat (6/5/2022).
Hasil Positif
Timnas Vietnam U-23 menatap SEA Games 2021 dengan kepercayaan diri. Vietnam berhasil mencatatkan hasil terbaik pada dua laga uji coba yang digelar.
Vietnam sukses mengalahkan Korea Selatan sekali dan bermain imbang sekali. Hasil tersebut tentu menjadi bukti keseriusan Timnas Vietnam U-23 dalam mempertahankan medali emas SEA Games 2021.
Situasi yang berbeda justru dialami Timnas Indonesia U-23. Pasukan Shin Tae-yong itu meraih sekali kemenangan dan dua kali kalah dalam laga uji coba di Korea Selatan
Jadwal Timnas Indonesia U-23
Babak penyisihan Grup A SEA Games 2021
- 6 Mei 2022 - Vietnam Vs Indonesia
- 10 Mei 2022 - Indonesia Vs Timor Leste
- 13 Mei 2022 - Filipina Vs Indonesia
- 15 Mei 2022 - Indonesia Vs Myanmar
Bila lolos fase grup
- 19/5/2022 - Semifinal SEA Games 2021
- 22/5/2022 - Perebutan medali perunggu SEA Games 2021
- 22/5/2022 - Final SEA Games 2021
Disadur dari Bola.com: Zulfirdaus Harahap/Rizki Hidayat, 29 April 2022
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Emilia Nova Bangga Jadi Perempuan Pertama Pembawa Bendera Indonesia di SEA Games 2021
- Ricky Kambuaya Relakan Liburnya Demi Bela Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021
- Bolong-Bolong, Saddil Ramdani Cuma Bisa Main Pada 1 Laga Timnas Indonesia U-23 di Fase Grup SEA Game
- Mengenang SEA Games 2017: Bagaimana Kabar Terkini 6 Pemain Bintang Timnas Indonesia Kala Itu?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR