Shin Tae-yong Bakal Mata-matai Laga Uzbekistan Vs Arab Saudi, Siapa yang Dipilih Jadi Lawan Timnas Indonesia U-23 di Semifinal?

Bola.net - Timnas Indonesia U-23 masih menunggu lawan di babak semifinal Piala Asia U-23 2024. Skuad Garuda Muda akan melawan salah satu dari Uzbekistan dan Arab Saudi.
Uzbekistan dan Arab Saudi akan saling berhadapan dalam babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Pertandingan itu bakal berlangsung pada Jumat (26/4) malam WIB.
"Pertama-tama saya akan menunggu pertandingannya selesai. Jadi saya akan menunggu hasil pertandingan nanti," ujar pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong.
"Kami akan menjalani latihan pemulihan. Jadi selagi kami memulihkan diri dari kelelahan ini, saya akan menonton pertandingan di stadion dan kemudian saya akan membuat rencana yang sesuai," katanya menambahkan.
Kans ke Olimpiade 2024

Timnas Indonesia U-23 telah lebih dulu menyegel tempat di babak semifinal Piala Asia U-23 2024. Skuad Garuda Muda memulangkan Korea Selatan 11-10 (2-2) melalui adu penalti pada Jumat (26/4) dini hari WIB di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar.
"Jadi menurut saya, nanti malam sudah punya beberapa ide," ucap Shin Tae-yong.
Apabila menang di babak semifinal Piala Asia U-23 2024, maka Timnas Indonesia U-23 juga akan mendapatkan tiket Olimpiade 2024 di Paris. Namun, kalau kalah, Skuad Garuda Muda juga masih berpeluang lewat jalur peringkat ketiga dan play-off.
Arab Saudi dan Uzbekistan

Lebih lanjut, Shin Tae-yong menyatakan Timnas Indonesia U-23 pernah melawan Arab Saudi. Skuad Garuda Muda kalah 1-3 dalam TC di Dubai pada beberapa waktu lalu.
"Dengan Arab Saudi, kami menjalani pertandingan persahabatan di Dubai selama TC sebelum kami datang ke Piala Asia U-23," tutur Shin Tae-yong.
"Dengan Uzbekistan, kami tidak pernah bermain di level ini. Seperti yang saya katakan, saya akan menonton pertandingan dan kemudian membuat rencana yang matang," imbuhnya.
Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-23 untuk Piala Asia U-23 2024

• Kiper: Ernando Ari Sutaryadi, Adi Satryo, Daffa Fasya.
• Bek: Rizky Ridho, Justin Hubner, Komang Teguh, Muhammad Ferarri, Pratama Arhan, Dony Tri Pamungkas, Bagas Kaffa, Ilham Rio Fahmi, Nathan Tjoe-A-On
• Gelandang: Ivar Jenner, Arkhan Fikri, Rayhan Hannan, Ikhsan Nul Zikrak, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Jeam Kelly Sroyer, Fajar Fathur Rahman.
• Penyerang: Rafael Struick, Ramadhan Sananta, Hokky Caraka.
Bagan Fase Gugur Piala Asia U-23 2024
Bagan fase gugur Piala Asia U-23 2024. (c) Wikipedia
(Bola.net/Fitri Apriani)
Jangan Lewatkan!
- Bagan Semifinal Piala Asia U-23 2024: Timnas Indonesia U-23 Lawan Siapa?
- Ernando 'Martinez' Ari Yakin Timnas Indonesia U-23 Bisa Juara Piala Asia U-23: Demi Shin Tae-yong!
- Rafael Struick Masuk, Ini Daftar 5 Pemain Terbaik Timnas Indonesia U-23 Saat Kalahkan Korea Selatan
- Shin Tae-yong Soal Perpanjangan Kontrak di Timnas Indonesia: Sejauh Ini Belum, tapi Saya Akan Tanda Tangan Kok
- Shin Tae-yong ke Para Pemain Timnas Indonesia U-23: Percaya dan Ikuti Saya, Kita Bisa ke Final Piala Asia U-23
- Nobar Meriah di Berbagai Daerah, Saksi Kemenangan Timnas Indonesia U-23 atas Korea Selatan: Latihan Buat Piala Dunia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aksi-Aksi Heroik Timnas Indonesia Saat Pulangkan Korea Selatan dari Piala Asia U23
Galeri 26 April 2024, 15:44
LATEST UPDATE
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
-
Sinyal Pulang Sandro Tonali ke AC Milan Makin Kuat, Ada Klaim Mengejutkan dari Italia
Liga Italia 17 November 2025, 16:07
-
Sir Alex Ferguson Dukung Penuh Ruben Amorim, Doakan Sang Junior Sukses di MU!
Liga Inggris 17 November 2025, 16:07
-
Striker Legendaris MU Beri Wejangan ke Benjamin Sesko Agar Lebih Tokcer, Apa Isinya?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:46
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR