
Bola.net - - Jajaran tim kepelatihan Timnas Indonesia telah terbentuk. Simon McMenemy selaku pelatih kepala resmi menggandeng tiga asisten untuk dua tahun kedepan, yaitu Yeyen Tumena, Joko Susilo, dan Alan Haviluddin.
Sebelumnya, Yeyen menjabat sebagai Direktur Teknik Bhayangkara FC. Sementara Joko merupakan Direktur Akademi Arema FC. Sedangkan Alan Haviludin adalah pelatih kiper Persipura Jayapura.
"Saya senang akhirnya saya bisa memperkenalkan asisten saya yang akan mendampingi saya, yaitu Joko Susilo, Yeyen Tumena, dan Alan Haviludin," ujar Simon pada konferensi pers di Kantor PSSI di FX Sudirman, Jakarta, Senin (25/2/2019).
"Mereka punya pengalaman yang sangat besar di sepak bola Indonesia. Saya harap bersama-sama kami bisa menciptakan Timnas Indonesia yang baik," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
TC di Australia dan Bali
Setelah memperkenalkan ketiga asistennya, langkah selanjutnya adalah menggelar pemusatan latihan (TC) di Australia dan Bali. Tim berjuluk Skuat Garuda itu akan berada di Negeri Kanguru pada 6-17 Maret mendatang.
Setelah itu, Timnas Indonesia akan menggelar TC di Bali pada 17-21 Maret. Lalu pada 21 Maret, mereka bakal bertolak ke Yangon untuk persiapan menghadapi Myanmar pada laga FIFA Match Day di Stadion Mandala Thiri, Myanmar, pada 25 Maret mendatang.
"Setelah ini tentunya kami akan mempersiapkan perjalanan kami untuk TC di Australia. Tanggal 6 Maret akan jalan, sangat senang bisa kembali lagi memimpin latihan di lapangan," imbuh Simon.
Berita Video
Berita video rapor para pemain Manchester United saat mengimbangi Liverpool dengan skor 0-0, Minggu (24/2/2019) menurut Independent.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Gembira Joko Susilo Resmi Terpilih Jadi Asisten Pelatih Timnas Indonesia
Tim Nasional 25 Februari 2019, 22:23
-
Simon McMenemy Umumkan Tiga Asistennya untuk Timnas Indonesia
Tim Nasional 25 Februari 2019, 21:24
-
Tepikan Banyak Pemain Muda di Timnas Indonesia, Simon McMenemy Ungkap Alasannya
Tim Nasional 25 Februari 2019, 20:35
-
Kapten Persebaya Tak Punya Persiapan Khusus Sebelum Bergabung dengan Timnas
Bola Indonesia 25 Februari 2019, 19:31
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
-
Dua Wajah Florian Wirtz: Tajam untuk Timnas Jerman, Meredup di Liverpool
Liga Inggris 18 November 2025, 16:39
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


















KOMENTAR