
Bola.net - Calvin Verdonk resmi meninggalkan NEC Nijmegen dan melanjutkan kariernya di Ligue 1 bersama Lille. Kepindahan ini menjadi salah satu kejutan menjelang ditutupnya bursa transfer musim panas 2025.
Bek kiri Timnas Indonesia itu ditebus dengan biaya sekitar 3 juta euro dan langsung diikat kontrak jangka panjang hingga 2028. Kehadirannya diharapkan bisa memperkuat lini pertahanan Lille yang tengah membangun skuad kompetitif untuk bersaing di level tertinggi.
Calvin Verdonk memiliki karakter yang menarik. Verdonk cenderung pendiam dan selalu bekerja maksimal baik ketika memperkuat Timnas Indonesia atau saat bermain di NEC Nijmegen.
Wartawan asal Belanda, Maurice de Mandt, belum lama ini sempat berbicara dengan Bola.com.
Ia mengungkapkan mengapa fans NEC Nijmegen begitu mencintai Calvin Verdonk.
"Ya, kurasa alasan penggemar menyukai Calvin sedikit mirip dengan yang kamu bilang. Dia selalu bersemangat," ujarnya kepada Bola.com.
Tidak Kaget

Maurice de Mandt kemudian berbicara mengenai kepindahan Calvin Verdonk ke Lille. Ia tidak kaget ketika ada klub besar yang tertarik untuk mendapatkan Verdonk.
Calvin Verdonk dinilai tampil sangat konsisten bersama NEC Nijmegen dalam tiga hingga empat tahun terakhir. Bahkan, Verdonk bisa dikatakan sebagai satu di antara pemain terbaik NEC pada periode tersebut.
"Jadi, tidak terlalu mengejutkan bagi kami mendengar kabar transfernya. Lille memang klub besar di Eropa. Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, juga pernah bermain di sana," jelas Maurice de Mandt.
Pesan dari Fans

Fans NEC Nijmegen mendapatkan kesempatan untuk memberikan salam perpisahan untuk Calvin Verdonk. Mereka melakukannya saat NEC bertandang ke markas Fortuna Sittard dalam laga pekan keempat Eredivisie 2025/2026, Minggu (31-8-2025) malam.
Fans NEC Nijmegen membentangkan spanduk yang cukup besar. Spanduk itu berisi kalimat perpisahan yang cukup mengharukan untuk Calvin Verdonk.
"165 kali bertarung seperti seorang pejuang, Calvin terima kasih atas usahamu dalam warna merah, hijau, dan hitam," begitu tulisan yang terpampang di spanduk yang dibawa oleh fans NEC Nijmegen pada pertandingan itu.
Disadur dari Bola.com (Hery Kurniawan, Aning Jati) 4 September 2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Bologna 5 Januari 2026
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:45
-
Juventus vs Lecce: Pemain Terbaik dan Terburuk di Allianz Stadium
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:37
-
Man of the Match Juventus vs Lecce: Wladimiro Falcone
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:27
-
Hasil Sassuolo vs Parma: Jay Idzes Gagal Bantu Neroverdi Raih Poin Penuh
Tim Nasional 4 Januari 2026, 01:13
-
Prediksi Man City vs Chelsea 5 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 00:30
-
BRI Super League: Kuota Penonton Persik vs Persib Dibatasi
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:44
-
Prediksi BRI Super League, Bali United vs Arema FC 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:31
-
Prediksi Real Madrid vs Real Betis 4 Januari 2026
Liga Spanyol 3 Januari 2026, 22:15
-
Prediksi Fulham vs Liverpool 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 22:00
-
Prediksi BRI Super League, PSIM Yogyakarta vs Semen Padang 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 21:35
-
Prediksi BRI Super League, Persis Solo vs Persita 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 21:10
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43























KOMENTAR