
Bola.net - - Ayah pelatih Timnas Indonesia saat ini, Bima Sakti, percaya bahwa anaknya akan mendulang kesuksesan dalam karirnya. Apalagi jika mengingat kiprah Bima Sakti sebelum menjadi tulang punggung Skuat Garuda kala masih aktif bermain dulu.
Bima Sakti mendapatkan dukungan istimewa ketika Timnas Indonesia menghadapi Filipina pada laga terakhir Grup B Piala AFF 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta (25/11/2018). Pelatih Timnas Indonesia itu didukung langsung oleh keluarga besar yang datang dari Kalimantan.
Sang ayah, Tukiman, ada di antara pendukung itu, selain istri dan anak-anak Bima Sakti, kakak serta adik tercinta. Saat berada di Hotel Sultan, Jakarta, tempat Timnas Indonesia menginap, sang ayah membagikan kisah Bima Sakti yang saat ini dipercaya menangani Timnas Indonesia.
"Saya sangat bangga karena Allah memberikan nikmat kepada anak kami, Bima Sakti. Ia bisa pensiun di usia yang terbilang tua sebagai seorang pesepak bola, dan kemudian ditunjuk menjadi pelatih Timnas Indonesia," ujar Tukiman yang datang langsung dari Balikpapan, kota kelahiran Bima Sakti.
Tukiman tidak tutup mata dengan banyaknya kritik yang datang untuk putranya karena Timnas Indonesia tidak melangkah ke semifinal Piala AFF 2018. Namun, pria berusia 72 tahun itu yakin anaknya bisa berprestasi di kemudian hari, seperti halnya yang terjadi ketika masih menjadi pemain.
"Dulu ketika ia hendak menjadi pemain sepak bola pun, pernah dicoret dari tim. Namun, saya minta dia tidak putus asa dan akhirnya ia berhasil masuk sebuah tim, hingga akhirnya bisa memperkuat Timnas Indonesia," kenang Tukiman.
"Bima memang belum berpengalaman soal kepelatihan. Semoga ke depannya, ia bisa berprestasi. Kami sekarang hanya memohon kepada Allah, mudah-mudahan ke depan anak kami Bima Sakti bisa menjadi pelatih yang memiliki nama," harap sang ayah.
Tukiman yang merupakan pensiunan TNI AU itu yakin setiap kegagalan adalah awal dari sebuah perjuangan. Hal tersebut yang menjadi keyakinan dirinya terhadap masa depan Bima Sakti.
"Pengalaman melatih seharusnya dari bawah, dan ini ujug-ujug melatih Timnas Indonesia. Bersyukur sekali, tapi semoga ke depan bisa menjadi lebih baik," ujarnya.
Sumber: Bola.com
Baca Juga:
- PSSI Buka Peluang Rekrut Pelatih Juara Liga 1 untuk Tangani Timnas Indonesia
- Dijagokan Bakal Tangani Timnas Indonesia, Ini Kata Pelatih PSM Makassar
- Didesak Mundur, Edy Rahmayadi: Nama Indonesia Bisa Jadi Jelek
- Riko Simanjuntak Apresiasi Performa Timnas Indonesia saat Ditahan Imbang Filipina
- Dua Pemain Timnas Indonesia Belum Gabung di Latihan Persija
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija Ikhlas Lepas Teco Jika Diminta Timnas Indonesia
Bola Indonesia 28 November 2018, 22:45
-
Edy Rahmayadi: PSSI Sanggup Bayar Luis Milla 30 Milyar Rupiah
Tim Nasional 28 November 2018, 07:59
-
Usai Piala AFF 2018, Beto Goncalves Bakal Berjuang Selamatkan Sriwijaya
Bola Indonesia 28 November 2018, 07:48
-
Teringat Masa Lalu, Sang Ayah Yakin Bima Sakti Bakal Sukses Jadi Pelatih
Tim Nasional 28 November 2018, 07:42
-
PSSI Buka Peluang Rekrut Pelatih Juara Liga 1 untuk Tangani Timnas Indonesia
Tim Nasional 27 November 2018, 22:31
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR