Bola.net - Timnas Indonesia U-16 dijadwalkan berlatih tanding melawan Thailand. Partai kedua negara rencananya bakal berlangsung di Solo pada 22 Februari 2020.
Pertandingan persahabatan tersebut merupakan bagian dari pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-16 tahap kedua di Lapangan Sepak Bola UII, Yogyakarta, 16-28 Februari mendatang. Sebelumnya pada TC pertama di Sidoarjo, Jawa Timur, skuat Garuda Muda batal menjajal India.
"Jadi kami tanggal 20 Februari berangkat ke Solo dari Yogyakarta, tanggal 21 kami latihan resmi dan tanggal 22 bermain melawan Thailand," ujar Bima Sakti.
"Tanggal 23 Februari kami kembali ke Yogyakarta hingga tanggal 28 Februari 2020,” katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Masih Mencari Pemain Tambahan
Dari TC kedua ini, Bima berharap bisa menemukan pemain yang ia cari. Pelatih berusia 44 ini pun mengungkapkan fokusnya pada TC nanti.
“Saya mencari pemain tengah dan belakang karena di pemusatan latihan ini kami juga sekaligus akan melakukan seleksi pemain untuk mencari pelapis dari pemain yang sudah ada,” tutur Bima.
“Kami akan terus menekankan fisik dan stamina, serta kerjasama antar lini dari setiap pemain. Saya harap pemain bisa terus meningkatkan fisik, stamina, dan kemampuan sepak bola mereka lainnya,” imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia U-16 Berencana Uji Coba Lawan Thailand
Tim Nasional 7 Februari 2020, 22:09
-
Timnas Indonesia U-19 Bakal Hadapi Uji Coba Terakhir di Thailand Besok
Tim Nasional 30 Januari 2020, 21:54
-
Timnas Indonesia U-16 Agendakan Dua Kali Uji Coba Lawan India
Tim Nasional 6 Januari 2020, 19:24
-
Penyebab Kekalahan Iran dari Timnas Indonesia U-22
Tim Nasional 16 November 2019, 22:42
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR