
Bola.net - Para pemain Timnas Irak dikabarkan mengeluhkan kondisi lapangan tempat mereka berlatih di Jakarta jelang menghadapi tuan rumah Timnas Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Irak telah tiba di Jakarta pada Minggu (2/4/2024) siang WIB. Pada malam harinya, tim berjulukan Lions of Mesopotamia itu melakukan latihan.
Dalam foto-foto yang dibagikan oleh akun Instagram Federasi Sepak Bola Irak, @iraq.ifa, Ali Jasim dkk. berlatih di lapangan yang rumputnya botak dan berwarna cokelat di beberapa bagian.
Irak diduga diberikan Lapangan B Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, yang juga pernah dipakai Timnas Indonesia.
Fokus Latihan
View this post on Instagram
Timnas Indonesia, dalam latihan pertamanya untuk melawan Irak, juga berlatih di Lapangan B pada 28 Mei 2024. Namun, di tengah jalan, latihan Rizky Ridho dkk. dipindahkan ke Lapangan A GBK. Sebab, kondisi Lapangan B buruk.
"Delegasi Irak setelah tiba di Jakarta, menuju hotel dan kemudian mengadakan latihan pertama mereka pada malam hari yang dihadiri oleh 23 dari 26 pemain," tulis sumber kepada Winwin, Senin (3/6/2024).
"Latihan ini difokuskan kepada aspek fisik untuk menghilangkan beban perjalanan serta termasuk latihan ringan melalui operan dan bermain bola," ujar Winwin.
Sudah Pindah Lapangan
View this post on Instagram
"Para pemain mengungkapkan kekesalan mereka terhadap lapangan latihan karena mereka menghadapi beberapa kesulitan yang disebabkan oleh lapangan yang tidak sesuai," ungkap Winwin.
"Masalah ini tampak jelas sepanjang latihan, yang mendorong pelatih Irak, Jesus Casas, meminta delegasi tim untuk mengganti lapangan latihan menjadi lebih baik," jelasnya.
Irak kembali berlatih pada Senin (3/6/2024) malam WIB. Dari unggahan @iraq.ifa, Lions of Mesopotamia sudah berpindah lapangan latihan, yang diduga di Lapangan A GBK.
Jadwal Timnas Indonesia

Timnas Indonesia vs Irak
Stadion Gelora Bung Karno
Kamis, 6 Juni 2024
16.00 WIB
Siaran langsung: RCTI
Timnas Indonesia vs Filipina
Stadion Gelora Bung Karno
Selasa, 11 Juni 2024
19.30 WIB
Siaran langsung: SCTV, Indosiar, dan Vidio
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adi Yaksa, Aryo Atmaja) 4 Juni 2024
Jangan Lewatkan!
- Media Vietnam Melihat Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A: Aroma Timnas Indonesia di Liga Top Eropa Sangat Terasa
- Kapan dan Jam Berapa Kick Off Timnas Indonesia U-20 vs Ukraina di Maurice Revello Tournament 2024?
- Menyala! Usai Antar Venezia Promosi ke Serie A, Jay Idzes Berambisi Bawa Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia
- Timnas Indonesia U-20 vs Ukraina: Jadwal, Jam Kick Off, Siaran Langsung, Live Streaming
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sah! Proses Naturalisasi Calvin Verdonk Tuntas, Resmi Jadi WNI
Tim Nasional 4 Juni 2024, 23:31
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


















KOMENTAR