
TC tadi pagi dipadati oleh suporter yang sepak bola yang tergabung dalam Forum Diskusi Suporter Indonesia (FDSI). Mereka hadir dengan membawa spanduk-spanduk bertuliskan dukungan bagi Timnas yang akan tampil di Piala AFF 2012.
"Kami juga memberikan pita merah- putih kepada para pemain. Semoga, semua masyarakat Indonesia mendukung Timnas agar meraih kesuksesan. Selain itu, dengan dukungan yang diberikan, mampu menambah semangat dan daya juang para pemain," terang Koordinator aksi, Andi Windo Wahidin.
Menurut Andi, penyematan pita bertujuan memperingati Hari Pahlawan yang kerap dilakukan pada 10 November. Menurutnya, para pemain Timnas merupakan simbol kepahlawanan yang dapat mengharumkan nama bangsa dan negara.
"Nilai kepahlawanan, tidak hanya bagi pejuang kemerdekaan era Presiden Soekarno. Melainkan, tersemat dalam upaya pemain yang akan berjuang di ajang Piala AFF 2012," tegasnya.
Tidak hanya itu, mereka juga mengumpulkan tanda tangan sebagai bentuk dukungan agar tidak ada Timnas selain bentukan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI).
Sepanjang jalannya latihan, mereka terlihat serius menyaksikan satu per satu pemain seraya terus membentangkan spanduk dukungan. Puncaknya, setelah latihan usai digelar, FDSI dan masyarakat menyanyikan Lagu kebangsaan Indonesia Raya. (esa/mac)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Trio Naturalisasi Tampil Apik di Laga Simulasi
Tim Nasional 10 November 2012, 12:58
-
Timnas Peringati Hari Pahlawan di SUGBK
Tim Nasional 10 November 2012, 12:46
-
Latihan Sabtu, Timnas Gelar Laga Simulasi
Tim Nasional 10 November 2012, 12:02
-
Penggalangan Dana Untuk Timnas Masih Terus Berlanjut
Tim Nasional 10 November 2012, 01:17
-
Ketum PSSI Berharap Ada Solusi Kasus Diego
Tim Nasional 10 November 2012, 01:07
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR