
Bola.net - Defender Timnas Vietnam Bui Tien Dung menyatakan rekan-rekannya enggan meremehkan Timnas Indonesia meski sebelumnya pasukan Simon McMenemy itu menelan hhasil negatif.
Timnas Indonesia akan menjamu Vietnam pada matchday 4 Grup G putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Laga ini akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (15/10/2019).
Timnas Vietnam sendiri sudah tiba di Indonesia. Mereka berada dalam kondisi apik saat ini.
Sebab sebelumnya mereka sukses meraup poin penuh saat menjamu Malaysia (10/10/2019). Di sisi lain, Tim Garuda baru menelan kekalahan telak 0-5 dari Uni Emirat Arab pada laga sebelumnya.
"Indonesia tim dengan kondisi fisik bagus dan motivasi tinggi. Mereka bukan lawan yang mudah dihadapi. Kami berstatus tim tamu, jadi harus bersiap sebaik mungkin, bekerja keras, dan konsenstrasi," ucap bek yang jadi langganan Timnas Vietnam ini.
"Kami baru menang atas Malaysia sedangkan Indonesia menelan kekalahan. Namun, sebelum pertandingan di lapangan, apa pun bisa terjadi," tegasnya.
Soal Pemindahan Venue
Bui Tien Dung juga mengomentari pemindahan venue pertandingan ini. Biasanya, Timnas Indonesia menjamu lawan-lawannya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, namun kini skuat Garuda akan menghadapi Vetnam di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar.
Ia menyebut pemindahan venue itu tak berpengaruh apa pun terhadap dirinya dan skuat Vietnam. Ditegaskannya, semua persiapan timnya berjalan tanpa masalah.
"Saat ini seluruh pemain dalam kondisi bugar. Setelah tiba di sini, kami beristirahat dan pagi harinya semuannya berjalan lancar," ujar Tien Dung.
Timnas Vietnam tiba di Bali pada Jumat sore (11/10/2019). Mereka menempuh penerbangan dari Hanoi menuju Ho Chi Minh, dilanjutkan menuju Bali.
Sumber asli: VFF
Disadur dari: Bola.com/Penulis Aning Jati/Editor Benediktus Gerendo Pradigdo
Published: 13 Oktober 2019
Baca Juga:
- Otavio Dutra Bisa Perkuat Timnas Indonesia Lawan Vietnam
- 4 Hal yang Perlu Diperbaiki Timnas Indonesia supaya Bangkit Lawan Vietnam
- Sulit Menang, Timnas Indonesia Diharap Tampil Menghibur Lawan Vietnam
- Saran buat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022
- Pelatih UEA Kecewa Cuma Menang 5-0 Lawan Timnas Indonesia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Vietnam Enggan Jemawa Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 13 Oktober 2019, 22:02
-
Otavio Dutra Bisa Perkuat Timnas Indonesia Lawan Vietnam
Tim Nasional 12 Oktober 2019, 23:58
-
Saran buat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022
Tim Nasional 12 Oktober 2019, 23:50
-
4 Hal yang Perlu Diperbaiki Timnas Indonesia supaya Bangkit Lawan Vietnam
Tim Nasional 12 Oktober 2019, 23:42
-
Sulit Menang, Timnas Indonesia Diharap Tampil Menghibur Lawan Vietnam
Tim Nasional 12 Oktober 2019, 23:30
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR