
Bola.net - Timnas Indonesia akan menghadapi Timnas Vietnam di My Dinh National Stadium pada leg kedua semifinal Piala AFF 2022, Senin 9 Januari 2023. Pertandingan Vietnam vs Indonesia ini dijadwalkan kick-off 19:30 WIB, live di RCTI.
Setelah imbang 0-0 pada leg pertama di Jakarta, Timnas Indonesia perlu meraih hasil positif di Hanoi jika ingin lolos ke final. Untuk menyingkirkan Vietnam, Garuda harus imbang dengan gol atau menang.
Di kandang Vietnam, Timnas Indonesia mungkin tidak akan bermain terbuka. Sebab, menurut asisten pelatih Persis Solo, Rasiman, itu bisa berbahaya.
Tidak bakal Berbeda dengan Leg Pertama

Rasiman memprediksi bahwa Timnas Indonesia akan tetap menggunakan pakem tiga bek sejajar dengan format 3-4-3 atau 3-5-2.
Pasalnya, skema yang cenderung lebih efektif untuk mempertebal pertahanan ini cukup ampuh untuk bisa membendung gempuran serangan The Golden Star.
“Saya rasa tidak akan berbeda dengan leg pertama. Timnas Indonesia akan tetap bermain dengan 3-4-3 atau 3-5-2,” ujar Rasiman saat dihubungi Bola.com, Minggu (8/1/2023).
“Kalau menerapkan formasi yang berbeda, saya rasa justru akan menjadi pertanyaan yang besar,” imbuh pelatih asal Banjarnegara tersebut.
Main Terbuka sangat Berisiko

Rasiman menjelaskan, Shin Tae-yong tampaknya tidak akan menggunakan pendekatan permainan terbuka untuk meladeni skuad asuhan Park Hang-seo.
Sebab, jika skema ini digunakan, jarak antarpemain Timnas Indonesia akan lebih merenggang. Situasi semacam ini menjadi lebih mudah ditembus oleh para pemain Vietnam.
Dia mengatakan, skema permainan terbuka sebetulnya lebih tepat untuk diterapkan pada pertandingan leg pertama. Sebab, skuad Garuda yang bermain di kandang punya kans lebih besar untuk bisa memenangkan pertandingan.
“Kalau di kandang Vietnam kita bermain terbuka, ya itu justru yang mereka harapkan. Hal ini karena permainan menjadi stretch (merenggang),” ujarnya.
“Seharusnya, kita menghendaki permainan terbuka di kandang sendiri karena chance kita untuk menang lebih besar. Kalau kita bisa menekan lawan dan mencetak gol, maka mereka terpaksa keluar,” lanjutnya.
Jangan Takut untuk Menekan

Pelatih yang kini tengah menempuh kursus lisensi AFC Pro itu mengatakan, skuad Garuda masih terlalu memberikan respek terhadap lawan yang cenderung kuat.
Sebab, sebetulnya skuad Garuda bisa memberikan perlawanan yang lebih alot ketika berjumpa kedua lawan tersebut. Terbukti, mereka bisa kerepotan ketika menghadapi tekanan dari Witan Sulaeman dkk.
“Dengan menggunakan skema tiga bek saja, artinya kita ingin bertahan dengan skema 3-5-2. Itu sudah mengindikasikan bahwa kita mau bermain lebih safety dahulu,” ujarnya.
“Sepertinya, pemain dan tim pelatih masih menaruh respek terlalu berlebihan terhadap mereka (Thailand dan Vietnam). Padahal, kalau kita mau menekan, mereka terbukti juga bisa kehilangan bola,” pungkasnya.
Disadur dari: Bola.com/Radifa Arsa/Aryo Atmaja, 8 Januari 2023
Jadwal Pertandingan, Siaran Langsung, dan Live Streaming

Vietnam vs Indonesia
My Dinh National Stadium
Senin, 9 Januari 2023
19.30 WIB
Siaran langsung: RCTI
Live streaming: https://www.rctiplus.com/tv/rcti
Dukung terus perjuangan Timnas Indonesia dengan melihat jadwal lengkap Piala AFF 2022 dan memantau hasil, klasemen, dan top skor AFF Cup 2022 hanya di Bola.net.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Tingkatkan Finishing dan Jaga Emosi, 2 Kunci Timnas Indonesia untuk Singkirkan Vietnam
- 5 Ulah Brutal Doan Van Hau di Piala AFF 2022: Jadi Musuh Bersama Indonesia dan Malaysia
- Regulasi Semifinal Piala AFF 2022: Ini 2 Syarat Timnas Indonesia untuk Singkirkan Vietnam
- Jadwal Piala AFF 2022 Hari Ini
- Piala AFF 2022: Termasuk Persiapan Adu Penalti, Ini 3 Hal yang Harus Dimaksimalkan Timnas Indonesia
- Semifinal Piala AFF 2022: 3 Statistik Ini Buktikan Timnas Indonesia dan Vietnam Ada di Level yang Sa
- Prediksi Piala AFF: Vietnam vs Timnas Indonesia 9 Januari 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia Gagal ke Final Piala AFF 2022, Terima Kasih Sudah Berjuang
Tim Nasional 9 Januari 2023, 21:41
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR