
Bola.net - Bintang Timnas Indonesia yang merumput di Eropa menunjukkan performa luar biasa pada tengah pekan ini. Setelah Elkan Baggott, kini Witan Sulaeman yang tampil impresif bersama klubnya, AS Trencin.
Witan turut menyumbang satu gol dalam kemenangan 5-0 yang diraih AS Trencin atas Spartak Myjava dalam lanjutan Piala Slovakia, Rabu (9/11/2022).
Punya kekuatan lebih baik ketimbang Spartak Myjava, AS Trencin bermain lepas dan memimpin 2-0. Gol dicetak oleh Chinonso Emeka dan Rahim Ibrahim.
Lanjut ke babak kedua, sebelum Witan Sulaeman masuk, AS Trencin menambah keunggulan menjadi 3-0 atas Spartak Myjava. Gol dilesakkan oleh Eynel Soares.
Bayar Kepercayaan Pelatih

Pada menit 59', pelatih AS Trencin memutuskan untuk melakukan tiga pergantian pemain. Satu di antaranya adalah Witan Sulaeman.
Witan Sulaeman membayar kepercayaan pelatih dengan mencetak gol indah menit 79'. AS Trencin menjauh 4-0.
Pesta kemenangan AS Trencin ditutup oleh gol Luka Dariska tiga menit berselang.
Lolos ke 8 Besar

Kemenangan ini mengantar AS Trencin ke perempat final atau 8 besar Piala Slovakia.
Sebelumnya, AS Trencin menang 14-0 atas Slovan Hlohovec. Witan mencetak dua gol pada laga tersebut.
Witan absen pada laga melawan Belusa, tapi AS Trencin menang 4-0. Kemudian saat menghadapi Slavoj Trebisov, lagi-lagi menang 4-0, tapi Witan tidak mencetak gol.
Disadur dari: Bola.com (Gregah Nurikhsani) 9 November 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pratama Arhan Siap Bersaing dengan Shayne Pattynama di Bek Kiri Timnas Indonesia
Tim Nasional 10 November 2022, 18:55
-
Persiapan Piala AFF 2022: Thailand Siapkan 2 Uji Coba, Timnas Indonesia Masih Gelap
Tim Nasional 10 November 2022, 14:52
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR