Bola.net - - CEO AC Milan, Marco Fassone mengungkapkan bahwa mereka tak akan setengah hati bermain di Liga Europa dan menargetkan menjadi yang terbaik di turnamen nomor dua di Eropa itu.
Performa Rossoneri di Serie A tengah naik turun, di mana mereka saat ini tertinggal sembilan poin dari peringkat empat, tempat terakhir yang akan membuat mereka bisa tampil di Liga Champions musim depan.
Bila di Serie A mereka tengah terseok-seok, performa mereka di Liga Europa justru lebih stabil di mana saat ini tim asuhan Vincenzo Montella tersebut memuncaki klasemen Grup D dengan raihan delapan poin dari empat laga, unggul dua poin dari AEK Athens dan empat poin dari Austria Vienna.
Dan ditanya tentang target timnya di Liga Europa, Fassone mengatakan bahwa mereka mengincar juara karena selain akan menambah trofi baru dalam lemari Rossoneri, juara Liga Europa juga akan menjadi pintu lain untuk tampil di Liga Champions musim depan.
"Liga Europa? Milan sangat tertarik dengan hal tersebut, karena final memiliki pintu emas yang akan membawa kami ke Liga Champions," ujarnya.
"Juga karena kami belum pernah memenanginya, dan Eropa adalah rumah alami Milan. Kami harus menang di liga juga," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AC Milan Incar Trofi Liga Europa
Liga Eropa UEFA 17 November 2017, 14:26
-
Data dan Fakta Serie A: Napoli vs AC Milan
Liga Italia 17 November 2017, 12:34
-
Prediksi Napoli vs AC Milan 19 November 2017
Liga Italia 17 November 2017, 12:33
-
Fassone Akui AC Milan Perlu Bangun Stadion Sendiri
Liga Italia 17 November 2017, 12:25
-
Fassone: Milan Masih Percaya Montella
Liga Italia 17 November 2017, 11:25
LATEST UPDATE
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR