Bola.net - Sebuah pujian dilayangkan Robert Moreno kepada para pemain senior Timnas Spanyol. Moreno mengatakan bahwa para pemain senior ini memiliki peran yang sangat penting di skuat La Furia Roja.
Dini hari tadi, Timnas Spanyol memainkan pertandingan kesembilan grup F kualifikasi Euro 2020. Mereka dijadwalkan berhadapan dengan Malta.
Pada laga itu, Moreno memainkan skuat campuran antara pemain senior dan pemain muda. Hasilnya, Tim Matador berhasil memetik kemenangan telak 7-0 atas sang tamu.
Moreno mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya di laga itu. "Hari ini kami bermain dengan sangat baik," beber Moreno kepada situs resmi UEFA.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Jasa Pemain Senior
Pada kesempatan ini, Moreno memberikan sanjungan khusus kepada para pemain senior yang ia mainkan dini hari tadi.
Moreno menilai bahwa para pemain senior ini sudah memberikan kontribusi yang luar biasa besar kepada skuat Spanyol, dan ia yakin mereka akan berkontribusi lebih besar lagi di masa depan.
"Kontribusi para pemain seperti Santi [Cazorla], Sergio [Ramos] dan Raul [Albiol], yaitu generasi pemain yang sudah memenangkan sejumlah turnamen benar-benar tidak ternilai."
Jadi Mentor
Moreno menilai bahwa para pemain senior Spanyol ini memilki peran yang sangat penting di skuatnya saat ini.
Ia percaya bahwa tidak hanya menjadi pilar permainan, namun para pemain senior ini bakal menjadi mentor yang bagus untuk para pemain muda Spanyol.
"Para pemain senior kami memiliki kualitas yang luar biasa dan saya rasa sangat sulit untuk memenangkan sebuah turnamen tanpa pengalaman mereka. Mereka sudah mengumpulkan banyak hal dan mereka tidak hanya berkontribusi dengan performa mereka, namun mereka juga membagikan pengalaman itu kepada para pemain lainnya." ia menandaskan.
Laga Berikutnya
Timnas Spanyol akan memainkan pertandingan terakhir Grup F pada hari Selasa (19/11) dini hari nanti.
Mereka akan menjamu Romania di partai pamungkas kualifikasi Euro 2020 tersebut.
(UEFA)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Video: Jejak Karier Fenomenal 'El Guaje' David Villa
Open Play 16 November 2019, 22:09
-
Bos Spanyol Angkat Topi untuk Performa Ciamik Santi Cazorla
Liga Eropa UEFA 16 November 2019, 11:00
-
Kisah Santi Cazorla: Sempat Nyaris Diamputasi, Kini Jadi Pencetak Gol Spanyol
Liga Inggris 16 November 2019, 10:00
-
Arti Penting Pemain Senior di Skuat Timnas Spanyol
Liga Eropa UEFA 16 November 2019, 09:40
-
Hasil Pertandingan Spanyol vs Malta: Skor 7-0
Piala Eropa 16 November 2019, 04:44
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
-
Lavani Tunjukkan Dominasi, Kalahkan Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR