
Bola.net - Winger Manchester United, Daniel James belum mau mencoret Granada dari persaingan menuju semi final Liga Europa. Ia meyakini wakil Spanyol itu akan memberikan perlawanan yang sangat sulit bagi timnya di leg kedua pekan depan.
Dini hari tadi Manchester United bertandang ke Spanyol. Mereka menantang Granda di leg pertama babak perempat final Liga Europa.
Pada laga itu, Manchester United berhasil keluar sebagai pemenang. Mereka mengalahkan sang tuan rumah dengan skor 2-0 sehingga mereka sudah selangkah lebih dekat untuk lolos ke semi final.
Namun James meyakini langkah MU untuk lolos ke semi final nanti tidaklah mudah. "Granada memberikan perlawanan yang sengit hari ini," buka James kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang winger di bawah ini.
Tanpa Beban
James meyakini bahwa di leg kedua nanti, Granada bakal jadi ancaman yang lebih berbahaya.
Ia menilai wakil Spanyol itu akan bermain tanpa beban sehingga mereka bisa jadi lawan yang lebih merepotkan.
"Minggu depan, mereka pasti akan memberikan perlawanan yang lebih sengit lagi. Mereka akan datang tanpa beban, jadi kami harus bersiap untuk menghadapi mereka,"
Modal Bagus
James menilai Manchester United cukup diuntungkan jelang leg kedua nanti.
Ia menilai dua gol yang mereka cetak di markas Granada akan jadi modal yang krusial untuk lolos ke semi final.
"Dua gol ini akan sangat penting bagi kami, karena dua gol ini adalah dua gol tandang. Ini akan berperan besar di leg kedua nanti," ujarnya.
Laga Berat
Manchester United sendiri punya satu laga berat yang harus mereka mainkan sebelum melawan Granada.
Setan Merah akan berhadapan dengan Tottenham di akhir pekan nanti pada pertandingan pekan ke-31 EPL.
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inikah Penyebab Edinson Cavani Kian Merapat ke Boca Juniors?
Liga Inggris 9 April 2021, 21:00
-
Saran Scholes: Mainkan Greenwood Jadi Striker Tengah, Solskjaer!
Liga Inggris 9 April 2021, 20:20
-
Soal Transfer Erling Haaland, Manchester United: Gak Dulu!
Bundesliga 9 April 2021, 20:00
-
Bek Lyon Ini Masuk Radar Transfer Manchester United
Liga Inggris 9 April 2021, 19:45
LATEST UPDATE
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR