
Bola.net - Italia mengirim dua wakil pada ajang Liga Europa musim 2024/2025. Pada League Phase, dua wakil Italia, AS Roma dan Lazio, harus meraih hasil yang berbeda.
Secara keseluruhan, Italia punya delapan wakil di kompetisi antarklub Eropa musim 2024/2025 ini. Delapan klub itu tersebar di Liga Champions (5), Liga Europa (2), dan UEFA Conference League (1).
Di Liga Champions, Bologna gagal berbicara banyak. Mereka gugur di League Phase. Inter Milan lolos ke babak 16 Besar. Sedangkan, AC Milan, Juventus, dan Atalanta bakal melanjutkan perjalanan di play-off babak 16 Besar.
Di UEFA Conference League, Fiorentina mampu meraih sukses. Mereka finis di peringkat ke-3 klasemen akhir League Phase dan lolos ke babak 16 Besar. Lantas, bagaimana dengan wakil Italia di Liga Eropa?
Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Lazio Lolos ke Babak 16 Besar
Lazio menjalani musim yang cukup bagus pada 2024/2025 ini. Di pentas domestik, mereka sempat bersaing di papan atas walau terus menunjukkan performa menurun pada lima laga terakhir.
Di Liga Europa, peruntungan Lazio jauh lebih baik. Il Aquile mampu finis di posisi teratas klasemen League Phase. Lazio mendapat 19 poin dan lolos langsung ke babak 16 Besar.
Lazio tidak perlu memainkan dua laga babak play-off. Faktor ini bisa membuat Pedro dan kawan-kawan bisa kembali menaruh fokus ke ajang domestik untuk memperbaiki posisi di klasemen.
AS Roma Harus Berjuang Lewat Babak Play-off
Seperti Lazio, performa AS Roma di pentas domestik juga belum stabil. Bahkan, Roma sampai harus berganti pelatih karena hasil kurang optimal di awal musim. Roma kini ada di peringkat ke-9 klasemen Serie A.
Performa Roma yang tidak stabil berdampak juga di Liga Europa. Pada empat laga tandang, Il Lupi gagal menang. Mereka hanya punya dua poin dari laga tandang.
Namun, Roma akhirnya lolos ke play-off 16 Besar. Roma finis di peringkat ke-15 klasemen League Phase. Pasukan Claudio Ranieri meraih 12 poin dan akan bertemu antara Fenerbahce atau Porto pada babak play-off.
Klasemen Akhir Liga Europa 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Meski Sulit, AS Roma Tetap Coba Datangkan Casemiro?
Liga Inggris 31 Januari 2025, 20:04 -
Jadwal Serie A Pekan Ini Live di Vidio, 1-4 Februari 2025
Liga Italia 31 Januari 2025, 11:26 -
Hasil 2 Wakil Italia di Europa: Beda Nasib Duo Ibukota Antara Lazio dan AS Roma
Liga Eropa UEFA 31 Januari 2025, 09:24 -
Klasemen Akhir League Phase Liga Europa 2024/2025
Liga Eropa UEFA 31 Januari 2025, 06:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48 -
Didesak Boikot Israel dari Piala Dunia 2026, Begini Respon FIFA
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 10:40 -
Hasil FP1 MotoGP Mandalika 2025: Luca Marini dan Honda Catat Waktu Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 10:40 -
Misteri Senne Lammens di MU: Sebenarnya Kiper Utama atau Pelapis Sih?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:36 -
Mengapa Transfer Robert Lewandowski ke AC Milan Tak Semudah yang Dibayangkan?
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:35
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR