
Bola.net - Marseille dan Lazio bermain imbang 2-2 dalam partai matchday 4 fase grup Liga Europa 2021/22 yang digelar di Stade Orange Velodrome, Jumat (5/11/2021) dini hari WIB.
Marseille lebih dahulu unggul lewat eksekusi penalti Arkadiusz Milik yang kemudian disamakan Felipe Anderson. Lazio sempat berbalik memimpin berkat gol Ciro Immobile sebelum disamakan Dimitri Payet.
Berkat hasil ini, Lazio menduduki peringkat dua klasemen Grup E dengan poin 5, sedangkan Marseille menempati posisi ketiga dengan poin 4.
Jalannya Pertandingan
Duel berlangsung ketat sejak awal. Baik Marseille maupun Lazio sama-sama memperoleh peluang untuk memimpin, tetapi belum ada gol yang tercipta.
Memasuki menit ke-29, Lazio dihukum penalti usai Francesco Acerbi melanggar Milik di kotak terlarang. Milik yang menjadi algojo pun sukses menjalankan tugasnya dengan baik.
Di akhir babak pertama, Lazio mencetak gol penyeimbang lewat aksi Felipe Anderson. Gol ini sempat dianulir wasit sebelum disahkan oleh VAR. Skor 1-1 pun menjadi hasil saat turun minum.
Kembali dari kamar ganti, jual beli serangan kembali terjadi. Immobile membawa Lazio berbalik unggul berkat gol yang ia ciptakan pada menit ke-49.
Setelah berjuang tanpa lelah, Marseille akhirnya mendapatkan gol penyeimbang pada menit ke-82 lewat aksi Payet. Skor 2-2 pun menjadi hasil akhir laga ini.
Susunan Pemain
Marseille: Pau Lopez; Saliba, Caleta-Car, L Peres; Lirola (Gueye 85'), Kamara (Harit 55'), Guendouzi; Rongier, Payet, Under; Milik.
Lazio: Strakosha; Lazzari (Marusic 26'), Luiz Felipe, Acerbi, Hysaj; Luis Alberto (Akpa-Akpro 75'), Leiva (Cataldi 52'), Basic (Milinkovic-Savic 52'); Felipe Anderson (Moro 75'), Immobile, Pedro.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Super Telat Ricky Fajrin Bawa Bali United Bekuk Persipura
Bola Indonesia 5 November 2021, 20:30
-
Hasil Pertandingan Marseille vs Lazio: Skor 2-2
Liga Eropa UEFA 5 November 2021, 05:10
-
Hasil Pertandingan AS Roma vs Bodo/Glimt: Skor 2-2
Liga Eropa UEFA 5 November 2021, 05:02
-
Hasil Pertandingan Tottenham vs Vitesse: Skor 3-2
Liga Eropa UEFA 5 November 2021, 04:58
-
Hasil Pertandingan Leicester City vs Spartak Moskow: Skor 1-1
Liga Eropa UEFA 5 November 2021, 04:55
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR