
Bola.net - Zeki Celik pantas disebut sebagai pemain terbaik alias man of the match AS Roma vs Dynamo Kiev. Dia tampil komplet dalam peran ofensif dan defensif.
Jumat 25 Oktober 2024, Roma meladeni Dynamo Kiev di Stadio Olimpico dalam matchday 3 Liga Europa 2024/2025. Sesuai prediksi, Roma main dominan untuk memetik kemenangan tipis 1-0.
Kali ini, gol tunggal kemenangan Roma datang dari penalti Artem Dovbyk di menit ke-23. Dynamo Kiev sebenarnya melawan dengan baik, tapi perbedaan kualitas pemain jadi pembeda.
Hasil ini penting bagi Roma yang belum pernah menang dalam dua pertandingan sebelumnya di Liga Europa 2024/2025.
Aksi Zeki Celik
Zeki Celik bermain di pos bek kanan pertandingan ini dan dia berrperan penting dalam menetralisir ancaman lawan yang coba menyerang dari sayap kiri.
Celik mencatatkan 6 intersep dan 3 tekel, terbanyak di antara pemain lain di lapangan. Dia juga membuat 88% umpan akurat.
Tidak hanya itu, Celik juga aktif membantu serangan dengan percobaan 2 umpan silang dan 8 umpan jauh. Performa dan kontribusi Celik diberi rapor 7,9 oleh Sofascore.
Statistik AS Roma vs Dynamo Kiev
Tembakan: 17 - 7
Tembakan tepat sasaran: 5 - 2
Penguasaan bola: 62% - 38%
Operan: 597 - 375
Akurasi operan: 85% - 75%
Pelanggaran: 11 - 17
Kartu kuning: 1 - 4
Kartu merah: 0 - 0
Offside: 1 - 1
Tendangan sudut: 9 - 2
Susunan Pemain
AS ROMA XI: Svilar, Hermoso, Ndicka, Angelino, Celik, Le Fee, Kone, Zalewski, Baldanzi, Pisilli, Dovbyk
Pelatih: Ivan Juric
DYNAMO KIEV XI: Neshcheret, Bilovar, Popov, Taras, Tymchyk, Mykola, Andriyevski, Rubchynskyi, Vivcharenko, Voloshyn, Guerrero
Pelatih: Shovkovsky
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match AS Roma vs Dynamo Kiev: Zeki Celik
Liga Eropa UEFA 25 Oktober 2024, 04:19
-
Link Live Streaming AS Roma vs Dynamo Kiev - Liga Europa
Liga Eropa UEFA 24 Oktober 2024, 20:46
-
Jadwal Siaran Langsung Liga Europa di SCTV Pekan Ini, 23-25 Oktober 2024
Liga Eropa UEFA 24 Oktober 2024, 10:55
-
Prediksi AS Roma vs Dynamo Kiev 24 Oktober 2024
Liga Eropa UEFA 24 Oktober 2024, 08:01
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR