Bola.net - Prediksi matchday keempat UEFA Confrence League antara Heidenheim vs Chelsea. Pertandingan ini akan digelar pada hari Jumat, 29 November 2024 Pkl 00.30 WIB dan bisa disaksikan melalui live streaming di Vidio.
Keikutsertaan Heidenheim di UEFA Confrence League ini bisa dikatakan seperti sebuah dongeng. Pasalnya satu dekade lalu mereka masih bermain di kasta ketiga sepak bola Jerman dan kini mereka bermain di salah satu kompetisi elit Eropa.
Performa Heidenheim di UEFA Confrence League tergolong impresif, di mana mereka menang di tiga pertandingan sebelumnya. Namun kali ini mereka akan mendapatkan ujian yang sangat berat, karena mereka akan berhadapan dengan kandidat utama juara Confrence League di musim ini, Chelsea.
Sama seperti Heidenheim, Chelsea juga tampil sempurna di Confrence League musim ini. Mereka meraih tiga kemenangan dan sukses mencetak 16 gol dan kebobolan tiga gol saja di tiga laga tersebut. Jadi The Blues benar-benar akan jadi ujian bagi tim Jerman itu di laga ini.
Chelsea juga datang ke Jerman dengan kondisi yang bugar. Enzo Maresca punya kedalaman tim yang sangat bagus, di mana ia bisa memainkan skuad yang berbeda 100% ketimbang saat menghadapi Leicester City di akhir pekan kemarin.
Jelang menghadapi Chelsea, Heidenheim lagi menunjukkan performa yang kurang apik di mana mereka hanya meraih satu kemenangan dari lima laga terakhir mereka, di mana empat laga sisanya mereka menelan kekalahan.
Dengan kondisi yang kurang ideal ini, sanggupkah Heidenheim menghadirkan kejutan dengan menghentikan laju Chelsea di partai ini?
Prakiraan Susunan Pemain Kedua Tim

Heidenheim (4-3-3): Muller; Traore, Manika, Gimber, Fohrenbach; Dorsch, Maloney, Schoppner; Conteh, Honsak, Wanner
Pelatih: Frank Schmidt
Chelsa (4-2-3-1): Jorgensen; Disasi, Badiashile, Adarabioyo, Veiga; Caicedo, George; Felix, Nkunku, Mudryk; Guiu
Pelatih: Enzo Maresca
Statistik Pertandingan

Head to Head
Ini pertemuan pertama kedua tim di semua ajang
5 Pertandingan Terakhir Heidenheim (K-K-M-K-K)
31/10/24 Hertha Berlin 2 - 1 Heidenheim (DFB Pokal)
02/11/24 Holstein Kiel 1 - 0 Heidenheim (Bundesliga)
08/11/24 Hearts 0 - 2 Heidenheim (UECL)
11/11/24 Heidenheim 1 - 3 Wolfsburg (Bundesliga)
23/11/24 Bayer Leverkusen 5 - 2 Heidenheim (Bundesliga)
5 Pertandingan Terakhir Chelsea (K-S-M-S-M)
31/10/24 Newcastle United 2 - 0 Chelsea (Carabao Cup)
03/11/24 Manchester United 1 - 1 Chelsea (EPL)
08/11/24 Chelsea FC 8 - 0 Noah (UECL)
10/11/24 Chelsea 1 - 1 Arsenal (EPL)
23/11/24 Leicester City 1 - 2 Chelsea (EPL)
Prediksi Skor

Laga Heidenheim vs Chelsea ini wajib untuk disaksikan. Kedua tim akan menyajikan laga yang atraktif karena kedua tim sama-sama mengusung sepak bola menyerang.
Meski impresif di Confrence League musim ini, Heidenheim belakangan ini lagi menelan banyak hasil negatif. Sementara Chelesa datang ke Jerman dengan determinasi tinggi dan bakal sulit untuk dihentikan.
Bola.net memprediksi laga ini dimenangkan Chelsea dengan skor 3-0. Bagaimana prediksi kalian Bolaneters? Sampaikan di kolom komentar ya!
Klasemen Confrence League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Heidenheim vs Chelsea 29 November 2024
Liga Eropa UEFA 28 November 2024, 09:35
-
Prediksi Manchester United vs Bodo/Glimt 29 November 2024
Liga Eropa UEFA 28 November 2024, 07:56
-
Prediksi Slavia Praha vs Fenerbahce 29 November 2024
Liga Eropa UEFA 28 November 2024, 07:30
-
Prediksi Twente vs Union Saint-Gilloise 29 November 2024
Liga Eropa UEFA 28 November 2024, 07:07
-
Prediksi Lazio vs Ludogorets Razgrad 29 November 2024
Liga Eropa UEFA 28 November 2024, 05:30
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR