
Bola.net - Inter Milan akan menjamu Ludogorets Razgrad di Stadio Giuseppe Meazza - San Siro pada leg kedua babak 32 besar Liga Europa 2019/20, Jumat (28/2/2020). Meski laga harus digelar tanpa penonton akibat ancaman virus Corona, Inter seharusnya tetap sanggup mengunci kelolosan.
Pada leg pertama di Bulgaria, yang juga menandai pertemuan perdana mereka, Inter mengalahkan Ludogorets 2-0. Inter menang melalui gol perdana Christian Eriksen dan penalti Romelu Lukaku.
Inter tak ada pertandingan di Serie A akhir pekan kemarin. Laga mereka kontra Sampdoria, juga puluhan laga lain dari semua divisi di Italia, ditunda karena merebaknya virus Corona.
Sementara itu, Ludogorets bermain imbang 1-1 melawan tuan rumah Etar di liga utama Bulgaria. Gol penyama kedudukan Marcelinho menghindarkan Ludogorets dari kekalahan.
Ludogorets harus membalikkan defisit dua gol di Italia. Namun, melihat performa mereka, juga mengingat fakta bahwa pasukan Antonio Conte bakal berada dalam kondisi yang jauh lebih bugar, Ludogorets sepertinya harus bersiap untuk kecewa.
Perkiraan Susunan Pemain
Inter (3-4-2-1): Padelli; Godin, Ranocchia, D'Ambrosio; Biraghi, Valero, Barella, Moses; Eriksen, Vecino; Sanchez.
Pelatih: Antonio Conte.
Info skuad: Lautaro Martinez (skorsing), Gagliardini (cedera), Sensi (cedera), Esposito (cedera), Handanovic (meragukan).
Ludogorets (4-2-3-1): Iliev; Nedyalkov, Terziev, Grigore, Cicinho; Dyakov, Badji; Wanderson, Marcelinho, Souza; Swierczok.
Pelatih: Pavel Vrba.
Info skuad: Andrianantenaina (skorsing).
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head (Kompetisi Klub UEFA)
- Pertemuan: 1
- Inter menang: 1
- Gol Inter: 2
- Imbang: 0
- Ludogorets menang: 0
- Gol Ludogorets: 0.
Pertemuan Terakhir
- 21-02-2020 Ludogorets 0-2 Inter (UEL).
5 Pertandingan Terakhir Inter (M-M-K-K-M)
- 03-02-2020 Udinese 0-2 Inter (Serie A)
- 10-02-2020 Inter 4-2 Milan (Serie A)
- 13-02-2020 Inter 0-1 Napoli (Coppa Italia)
- 17-02-2020 Lazio 2-1 Inter (Serie A)
- 21-02-2020 Ludogorets 0-2 Inter (UEL).
5 Pertandingan Terakhir Ludogorets (S-S-M-K-S)
- 12-12-2019 Ludogorets 1-1 Ferencvaros (UEL)
- 15-12-2019 Slavia Sofia 1-1 Ludogorets (Liga)
- 15-02-2020 Ludogorets 6-1 Botev Vratsa (Liga)
- 21-02-2020 Ludogorets 0-2 Inter (UEL)
- 23-02-2020 Etar 1-1 Ludogorets (Liga).
Statistik dan Prediksi Skor
Inter memenangi 4 dari 7 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi (M4 S2 K1).
Inter meraih 3 hasil berbeda dalam 3 laga kandangnya di Eropa musim ini (fase grup Liga Champions): 1-1 vs Slavia Praha, 2-0 vs Borussia Dortmund, 1-2 vs Barcelona.
Ludogorets cuma menang 1 kali dalam 8 laga terakhirnya di semua kompetisi (M1 S6 K1).
Ludogorets selalu imbang dalam 4 laga tandang terakhirnya di semua kompetisi.
Dalam lawatan terakhirnya ke Italia, Ludogorets juga menghadapi klub asal kota Milan, yakni AC Milan, juga di leg kedua babak 32 besar Liga Europa, yakni pada musim 2017/18. Ludogorets kalah 0-1, dan tersingkir dengan agregat 0-4, setelah sebelumnya tumbang 0-3 di kandang sendiri pada leg pertama.
Prediksi skor akhir: Inter Milan 2-0 Ludogorets Razgrad.
Berapa prediksi skor Bolaneters? Suarakan pendapat kalian lewat kolom komentar di bawah ini.
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Termasuk Juventus vs Inter Milan, 5 Laga Serie A Digelar Tanpa Penonton
- Laga Inter Milan vs Ludogorets Tetap Digelar Sesuai Jadwal, tapi Tanpa Penonton
- Inter Milan Pulangkan Alexis Sanchez di Musim Panas
- Kenangan Treble Winners Samuel Eto'o Bersama Inter Milan: Ganjarannya Pintu Surga
- Ancelotti: Eriksen Mirip Pirlo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Inter Milan vs Ludogorets Razgrad 28 Februari 2020
Liga Eropa UEFA 26 Februari 2020, 16:04
-
Prediksi Manchester United vs Club Brugge 28 Februari 2020
Liga Eropa UEFA 26 Februari 2020, 16:03
-
Prediksi Arsenal vs Olympiakos 28 Februari 2020
Liga Eropa UEFA 26 Februari 2020, 16:02
-
Prediksi Gent vs AS Roma 28 Februari 2020
Liga Eropa UEFA 26 Februari 2020, 16:01
-
Prediksi Lyon vs Juventus 27 Februari 2020
Liga Champions 25 Februari 2020, 12:03
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR