Kalah tipis 0-1 dari Thailand di leg kedua tak bisa menghentikan langkah Singapura untuk menjadi juara. The Lions tetap keluar sebagai juara Piala AFF 2012 dengan agregat 3-2, setelah menang 3-1 pada laga leg pertama di Stadion Jalan Besar.
"Kenapa kami tidak bisa dianggap yang terbaik (di Asia Tenggara)? Kami sudah mengalahkan Thailand di kandang kami sendiri dengan skor 3-1 dan secara keseluruhan kami memenangkan kejuaraan," ucap pelatih yang akrab dipanggil Raddy ini.
Pada kesempatan yang sama Raddy juga menyempatkan memberi pujian kepada permainan Thailand. Namun Raddy menjelaskan jika Singapura sudah bersiap menghadapi serangan Thailand hingga akhirnya bisa keluar sebagai juara.
"Thailand terus menekan kami sepanjang laga, sementara kami kesulitan untuk bisa keluar menyerang. Tetapi kami sudah bersiap untuk hal ini dan bukannya kami sama sekali tidak memiliki peluang. Apapun itu kami adalah juaranya," imbuh Raddy.
Tak lupa Raddy juga memberikan apresiasi kepada federasi sepakbola Singapura yang memberikan dukungan penuh sepanjang Piala AFF. Menurutnya, Singapura takkan bisa keluar sebagai juara tanpa kolaborasi apik dari semua pihak.
"Saya ingin berterima kasih kepada federasi sepakbola Singapura atas dukungan yang mereka berikan. Keberhasilan Singapura ini takkan terjadi tanpa kolaborasi apik dari semua pihak," pungkas Raddy.
(gl/mac)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Avramovic: Singapura Yang Terbaik di Asia Tenggara
Asia 22 Desember 2012, 23:40
-
Piala AFF: Menang Agregat, Singapura Juara Piala AFF 2012
Asia 22 Desember 2012, 21:01
-
Preview Piala AFF: Thailand vs Singapura, Saatnya Sejarah Baru
Asia 22 Desember 2012, 09:37
-
Piala AFF 2012: Singapura Pecundangi Thailand
Asia 19 Desember 2012, 22:17
-
Preview Piala AFF: Singapura vs Thailand, Faktor Rumput Sintetis
Asia 19 Desember 2012, 10:36
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR