Kalah tipis 0-1 dari Thailand di leg kedua tak bisa menghentikan langkah Singapura untuk menjadi juara. The Lions tetap keluar sebagai juara Piala AFF 2012 dengan agregat 3-2, setelah menang 3-1 pada laga leg pertama di Stadion Jalan Besar.
"Kenapa kami tidak bisa dianggap yang terbaik (di Asia Tenggara)? Kami sudah mengalahkan Thailand di kandang kami sendiri dengan skor 3-1 dan secara keseluruhan kami memenangkan kejuaraan," ucap pelatih yang akrab dipanggil Raddy ini.
Pada kesempatan yang sama Raddy juga menyempatkan memberi pujian kepada permainan Thailand. Namun Raddy menjelaskan jika Singapura sudah bersiap menghadapi serangan Thailand hingga akhirnya bisa keluar sebagai juara.
"Thailand terus menekan kami sepanjang laga, sementara kami kesulitan untuk bisa keluar menyerang. Tetapi kami sudah bersiap untuk hal ini dan bukannya kami sama sekali tidak memiliki peluang. Apapun itu kami adalah juaranya," imbuh Raddy.
Tak lupa Raddy juga memberikan apresiasi kepada federasi sepakbola Singapura yang memberikan dukungan penuh sepanjang Piala AFF. Menurutnya, Singapura takkan bisa keluar sebagai juara tanpa kolaborasi apik dari semua pihak.
"Saya ingin berterima kasih kepada federasi sepakbola Singapura atas dukungan yang mereka berikan. Keberhasilan Singapura ini takkan terjadi tanpa kolaborasi apik dari semua pihak," pungkas Raddy.
(gl/mac)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Avramovic: Singapura Yang Terbaik di Asia Tenggara
Asia 22 Desember 2012, 23:40
-
Piala AFF: Menang Agregat, Singapura Juara Piala AFF 2012
Asia 22 Desember 2012, 21:01
-
Preview Piala AFF: Thailand vs Singapura, Saatnya Sejarah Baru
Asia 22 Desember 2012, 09:37
-
Piala AFF 2012: Singapura Pecundangi Thailand
Asia 19 Desember 2012, 22:17
-
Preview Piala AFF: Singapura vs Thailand, Faktor Rumput Sintetis
Asia 19 Desember 2012, 10:36
LATEST UPDATE
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR