Bola.net - Hasil drawing Piala AFF U-16 2024. Timnas Indonesia U-16 berstatus sebagai tuan rumah, jadi langsung tergabung di Grup A. Kompetisi bakat muda ASEAN ini diyakini bakal menyedot perhatian.
Kali ini, Indonesia mendapatkan kehormatan untuk menjadi tuan rumah Piala AFF U-16. Pertandingan akan dimainkan di Solo, mulai 21 Juni 2024 hingga 4 Juli 2024. Stadion Manahan jadi salah satu venue yang diandalkan.
Selain sebagai tuan rumah, Garuda Muda boleh percaya diri menghadapi turnamen kali ini. Pasalnya, Timnas Indonesia U-16 berstatus sebagai juara bertahan Piala AFF U-16. Pada edisi sebelumnya yang digelar di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dua tahun lalu, tim asuhan Bima Sakti mampu menjadi juara.
Saat itu Timnas Indonesia U-16 yang diperkuat generasi Muhammad Iqbal Gwijangge dan kawan-kawan mampu menang tipis 1-0 atas Timnas Vietnam U-16 dalam laga final yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
12 negara peserta AFF U-16
Kamis 30 Mei 2024, dilangsungkan drawing Piala AFF U-16. Ada 12 negara peserta yang terbagi dalam empat pot, lantas diundi untuk menentukan tiga grup. Berikut daftar negara peserta AFF U-16 2024:
Pot 1: Indonesia, Thailand, Vietnam
Pot 2: Myanmar, Laos, Malaysia
Pot 3: Timor Leste, Kamboja, Filipina
Pot 4: Australia, Singapura, Brunei
Hasil drawing Piala AFF U-16 2024
Indonesia sebagai tuan rumah langsung ditempatkan di Grup A. Jika diamati, pembagian grup AFF U-16 kali ini cukup merata. Berikut hasil drawingnya:
Grup A: Indonesia, Laos, Filipina, Singapura,
Grup B: Vietnam, Myanmar, Kamboja, Brunei Darussalam
Grup C: Thailand, Malaysia, Timor Leste, Australia
Nonton Piala AFF U-16 di Vidio
Tahun ini, Indonesia bukan hanya mendapatkan kehormatan untuk menjadi tuan rumah Piala AFF U-16. Secara bersamaan, Indonesia juga akan menjadi tuan rumah Piala AFF U-19. Kali ini Piala AFF U-16 akan dimainkan di Solo, sementara Piala AFF U-19 akan dimainkan di Surabaya.
Beberapa waktu lalu, Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga menjelaskan alasan pemilihan dua kota tersebut. "Kami ingin jangan cuma terus-terusan di SUGBK, di Jakarta, di daerah lah gitu gitu sih alasannya. Lebih kepada penyebaran supaya ya sepak bola ini ya dimiliki oleh semua bukan hanya dimiliki oleh orang Jakarta," jelas Arya.
SCM Grup yang berada di bawah naungan EMTEK Grup akan menyiarkan seluruh pertandingan hingga dapat dinikmati pecinta sepak bola di tanah air sekaligus menjadi saksi perjuangan Timnas Indonesia. Semua pertandingan Piala AFF U-16 dan Piala AFF U-19 juga dapat disaksikan melalui layanan live streaming Vidio.
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
-
Sinyal Pulang Sandro Tonali ke AC Milan Makin Kuat, Ada Klaim Mengejutkan dari Italia
Liga Italia 17 November 2025, 16:07
-
Sir Alex Ferguson Dukung Penuh Ruben Amorim, Doakan Sang Junior Sukses di MU!
Liga Inggris 17 November 2025, 16:07
-
Striker Legendaris MU Beri Wejangan ke Benjamin Sesko Agar Lebih Tokcer, Apa Isinya?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:46
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR