
FIBA menyebutkan dua tempat tersebut akan diisi oleh dua tim bola basket yang menduduki peringkat teratas AirAsia ASEAN Basketball League (ABL) musim ketiga tahun ini.
Empat tim sekarang sedang mempersiapkan diri untuk menghadapi babak playoff ABL yang akan dimulai pada 26 Mei dan partai-partai final akan dimulai pada 16 Juni 2012.
Empat tim tersebut adalah San Miguel Bremen (Filipina), AirAsia Philippine Patriots (Filipina), Indonesia Warriors (Indonesia) dan Westport Malaysia Dragons (Malaysia).
FIBA juga mengumumkan bahwa kejuaraan dunia bola basket tingkat Asia tersebut akan diundur pelaksanaannya pada Oktober 2012, setelah sebelumnya direncanakan untuk digelar pada bulan Mei.
Bertambahnya jumlah tim yang ikut dalam AirAsia ABL dan juga waktu penyelenggaraan liga tersebut, yang memungkinkan para pemain basket untuk membela negaranya masing-masing dalam SEA Games November tahun lalu, menyebabkan para finalis ABL baru bisa ditentukan pada bulan Juni.
Penentuan tanggal baru pelaksanaan kejuaraan dunia bola basket Asia pada Oktober, dua bulan setelah selesainya ABL, akan memungkinkan tim untuk mempersiapkan diri mengikuti FIBA Asia Champions Cup tersebut.
Sebelumnya, tim bola basket Indonesia Warriors memastikan diri meraih satu tiket ke babak playoff setelah mengakhiri musim reguler ABL di peringkat tiga.
Indonesia Warrior menambah dua motor serangannya untuk menghadapi babak playoff yakni dua pemain muda Christian Ronaldo Sitepu dan Arki Dikania Wisnu yang berhasil mengantarkan timnya, Satria Muda Britama Jakarta, menjadi juara NBL Indonesia musim 2011-2012. (ant/kny)
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Kebanyakan Gara-Gara Kisah Memilukan, Ini Daftar 9 Nomor Balap yang Dipensunkan MotoGP
Otomotif 24 Januari 2026, 17:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 24-27 Januari 2026
Liga Inggris 24 Januari 2026, 16:36
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 24 Januari 2026, 16:35
-
Prediksi BRI Super League: PSIM Yogyakarta vs Persebaya Surabaya 25 Januari 2026
Bola Indonesia 24 Januari 2026, 16:00
-
Live Streaming Man City vs Wolves - Link Nonton Premier League/Liga Inggris di Vidio
Liga Inggris 24 Januari 2026, 15:00
-
Head to Head Arsenal vs Man United: Tuan Rumah Unggul, tapi Ada Catatan Menarik
Liga Inggris 24 Januari 2026, 13:48
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




















KOMENTAR