
Klub basket asal Jakarta, Merah Putih Predators, akan menjadi kontestan keenam yang ikut meramaikan liga putri tertinggi di tanah air tersebut. Bergabung dengan Surabaya Fever, Tomang Sakti Mighty Bees Jakarta, Sahabat Semarang, Sritex Dragons Solo, serta Rajawali Tunas Mojang Jawa Barat.
“Kehadiran Merah Putih Predators akan membuat kompetisi lebih kompetitif. Selama ini, Merah Putih Predators dikenal sebagai klub yang konsisten mencetak pemain-pemain basket hebat untuk tim nasional Indonesia,” kata Azrul Ananda, direktur PT DBL Indonesia, commissioner WNBL Indonesia.
Hasan Gozali, ketua Dewan Komisaris WNBL Indonesia, menyebut bergabungnya Merah Putih Predators sebagai tanda positif kehidupan baru liga putri Indonesia. Baru satu musim, setelah sebelumnya vakum hampir empat tahun, sudah mampu mengundang minat banyak peserta baru.
“Sebenarnya, ada beberapa klub basket putri yang ingin bergabung di WNBL Indonesia. Namun, kami menilai Merah Putih Predators merupakan tim yang paling siap untuk tampil,” kata owner klub Tomang Sakti Mighty Bees Jakarta tersebut.
Mendapat kesempatan tampil di ajang tertinggi, para pengelola Merah Putih Predators mengaku tidak akan menyia-nyiakannya. Mereka sudah lama menyiapkan skuad, yang semestinya diproyeksikan untuk tampil di Kompetisi Basket Wanita (Kobanita), yang bubar pada 2009.
“Begitu mengetahui kompetisi basket putri di Indonesia kembali dihidupkan, ada semangat baru untuk kembali merasakan atmosfer kompetisi. Dengan materi pemain yang sebagian besar punggawa tim basket putri PON DKI Jakarta, saya percaya tim kami akan mampu memberikan banyak kejutan,” ujar Pandit Sumawinata, manager Merah Putih Predators.
Dengan bertambahnya tim, jumlah pertandingan otomatis akan bertambah. Apalagi, PT DBL Indonesia bersama Dewan Komisaris WNBL Indonesia juga sepakat menambah jumlah pertemuan antar tim. Bila musim lalu setiap tim hanya bertemu dua kali, musim kedua ini masing-masing bertemu tiga kali.
Jadi, setiap tim akan bertanding sebanyak 15 kali di musim reguler, yang rencananya dibagi dalam lima seri. Dimulai di Bandung pada 28 November-2 Desember, berlanjut ke Jakarta, Semarang, Solo, dan Surabaya. Tim empat besar akan lolos ke Championship Series, berebut gelar juara di Jogjakarta pada 18-26 Mei 2013 mendatang.
Berikut jadwal Speedy WNBL Indonesia 2012-2013:
Seri I Bandung: 28 November - 2 Desember 2012 (C-Tra Arena)
Seri II Jakarta: 16-20 Januari 2013 (Hall Basket Senayan)
Seri III Semarang: 1-3 Maret 2013 (GOR Sahabat)
Seri IV Solo: 13-17 Maret 2013 (Sritex Arena)
Seri V Surabaya: 24-28 April 2013 (DBL Arena)
Championship Series: 18-26 Mei 2013 (GOR UNY Jogjakarta) (wnbl/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Merah Putih Predators, Tim Baru WNBL Indonesia 2012-2013
Basket 5 Oktober 2012, 17:30
-
Bandung Gantikan Jakarta Jadi Kota Pembuka NBL Indonesia
Basket 2 Oktober 2012, 20:30
-
Tim Putri Jawa Tengah Bersiap Hadapi WNBL Indonesia
Basket 27 September 2012, 20:15
-
Rombak Tim, Garuda Bandung Bakal Diperkuat Pemain Baru
Basket 26 September 2012, 21:45
-
Dian Heryadi Gantikan Agustinus Indrajaya di CLS
Basket 26 September 2012, 19:15
LATEST UPDATE
-
Penyebab Italia Sulit Maju Menurut Fabregas: Kolot, Terlalu Kaku, dan Anti Pemain Muda
Liga Spanyol 19 November 2025, 14:44
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR