Bola.net - Sejumlah negara telah mengumumkan pembatalan laga uji coba internasional yang bakalan digelar pada bulan Maret dan April ini. Dan FIFA selaku federasi tertinggi sepak bola dunia mempertegas dengan pernyataannya.
Seperti yang diketahui, laga uji coba internasional kerap dihelat pada sekitaran bulan Maret dan April. Biasanya ini dijadikan ajang bagi setiap negara untuk mempersiapkan tim jelang menghadapi kompetisi penting. Tahun ini ada Euro 2020 dan Copa America.
Namun rencana untuk menggelar laga uji coba harus dibatalkan. Sebab sejumlah negara, terkhususnya di benua Eropa, sedang mengalami masalah penyebaran virus Corona yang kian menjadi-jadi sekarang ini.
Sejumlah kompetisi dari berbagai negara telah dinyatakan ditunda, dan perhelatan Euro 2020 pun sedang terancam. Pertandingan uji coba internasional juga sudah dibatalkan sepihak oleh negara bersangkutan.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Laga Internasional Ditunda
Masih ada beberapa negara yang tetap melanjutkan rencananya untuk menggelar laga uji coba. Salah satunya adalah Timnas Prancis, yang belum menunda laga kontra Ukrania dan Finlandia akhir bulan Maret serta awal April.
Spanyol, yang merupakan salah satu negara dengan kasus virus Corona terbanyak Eropa, juga belum menunda laga uji coba kontra Jerman. Kendati laga melawan Belanda pada akhir bulan Maret nanti sudah dipastikan ditunda.
Namun pertandingan-pertandingan tersebut kini dipastikan ditunda setelah FIFA angkat bicara. Melalui pernyataan resmi, federasi tersebut menghimbau sejumlah negara agar segera menunda jadwal uji coba di sekitaran bulan Maret dan April ini.
"Kami merekomendasikan semua pertandingan internasional yang sebelumnya dijadwalkan pada bulan maret dan April harus ditunda sampai waktu di mana mereka bisa memiliki lingkungan yang aman dan nyaman, baik untuk pemain maupun publik," tulis FIFA di situs resminya.
Pemain tak Perlu Perkuat Timnas
Guna memperkuat himbauan tersebut, FIFA juga menyatakan bahwa pemain tidak wajib untuk memenuhi panggilan Timnas dalam waktu dekat ini.
"Biro Dewan FIFA telah memutuskan bahwa aturan sepak bola umum yang biasanya mewajibkan klub untuk melepas pemain agar mengikuti laga timnas tidak akan berlaku untuk jendela internasional pada bulan Maret/April," lanjut pernyataan itu.
"Situasi ini berkembang secara cepat di seluruh dunia dan beragam pembatasan perjalanan internasional telah diberlakukan oleh otoritas publik yang berbeda," pungkasnya.
(FIFA)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
FIFA Pastikan Laga Internasional di Bulan Maret dan April Ditunda
Bola Dunia Lainnya 14 Maret 2020, 04:27
-
FIFA ke Indonesia 20-22 Maret 2020, Pilih 6 Kota Piala Dunia U-20 2021
Tim Nasional 10 Maret 2020, 17:15
-
Mino Raiola: FIFA Itu Diktator Komunis
Piala Dunia 10 Maret 2020, 08:30
-
Siapkan Venue Piala Dunia U-20, PSSI Undang FIFA Lebih Cepat
Tim Nasional 3 Maret 2020, 15:49
-
Ranking FIFA Februari 2020, Belgia Tetap di Puncak
Piala Dunia 21 Februari 2020, 21:15
LATEST UPDATE
-
Mengapa Liam Rosenior Tak Langsung Debut Usai Resmi Tukangi Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 20:31
-
Manchester United Pilih Pelatih Interim Sampai Akhir Musim?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:58
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Liam Rosenior Boyong 3 Staf dari Strasbourg ke Chelsea, Debut Resmi di Piala FA
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:42
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
-
IBL Indonesia 2026 Dimulai 10 Januari 2026, Total Gelar 137 Pertandingan
Basket 6 Januari 2026, 19:15
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:03
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR