
Bola.net - Superstar Juventus Cristiano Ronaldo absen di seremoni penghargaan Pemain Terbaik FIFA 2019 di Milan, Senin (23/09/2019).
Ronaldo sebenarnya terpilih sebagai salah satu dari tiga finalis untuk meraih penghargaan individual bergengsi tersebut. Ia bersaing dengan rivalnya di Barcelona Lionel Messi dan bek Liverpool Virgil Van Dijk.
Pada akhirnya, penghargaan tersebut dimenangkan oleh Messi. Superstar asal Argentina itu meraih total 46 poin
Messi unggul delapan poin dari Van Dijk yang ada di peringkat kedua. Ronaldo sendiri berada di peringkat ketiga dengan raihan 36 poin.
Messi hadir di seremoni yang dihelat di teater La Scala tersebut. Demikian juga dengan Van Dijk.
Ke Mana Ronaldo?
Ronaldo justru tidak hadir di acara tersebut. Padahal namanya juga terpilih untuk masuk dalam Best XI FIFA 2019.
Nama Ronaldo sendiri tidak diumumkan oleh pemandu acara saat mereka mengumumkan satu per satu nama pemain yang masuk dalam skuat tersebut. Sementara itu, rekan setimnya di Juve yakni Matthijs de Ligt justru hadir.
Lalu ke mana Ronaldo? Ada apa dengan Ronaldo?
Jawabannya sedikit banyak bisa diketahui dari unggahan foto pemain Portugal itu sendiri. Tak lama setelah FIFA mengumumkan kemenangan Messi, ia mengunggah sebuah foto di akun Instagram miliknya, @Cristiano.
(c) Instagram
Dalam foto itu, ia terlihat duduk santuy di sebuah sofa. CR7 tampak membaca sebuah buku. Sementara itu putranya yakni Cristiano Jr berada tak jauh darinya, tengah menulis sesuatu.
Ronaldo juga menuliskan caption yang cukup panjang. Namun tak diketahui persis apa maksud dari captionnya itu.
"Kesabaran dan ketekunan adalah dua karakteristik yang membedakan profesional dari amatir. Segala sesuatu yang besar hari ini dimulai dari [sesuatu yang] kecil."
"Anda tidak dapat melakukan segalanya, tetapi lakukan semua yang Anda bisa untuk membuat impian Anda menjadi kenyataan. Dan perlu diingat bahwa setelah malam selalu datang fajar," tulis Ronaldo.
Cedera
Sebelumnya Ronaldo dipastikan absen membela Juventus yang akan bermain melawan Brescia di laga lanjutan Serie A 2019-20 pada tengah pekan ini. Pasalnya ia mengalami masalah dengan otot kakinya.
Pelatih Juventus Maurizio Sarri sudah mengkonfirmasikan bahwa CR7 bermasalah dengan kakinya. Jadi ia pun memilih untuk mengistirahatkannya.
"Cristiano mengalami sedikit kelelahan pada otot adduktor-nya. Saya tidak ingin mengambil risiko dengan cedera," ucap Sarri seperti dilansir Mirror.
Cristiano Ronaldo sendiri sudah tampil sebanyak lima kali bagi Juventus pada musim ini di semua ajang kompetisi. Pemain berusia 34 tahun itu baru menyumbangkan dua gol.
(Instagram)
Baca Juga:
- Pemain Terbaik FIFA 2019, Salah Hanya Jadi Pilihan Kedua Van Dijk
- Pro dan Kontra, Pantaskah Lionel Messi Raih Gelar Pemain Terbaik FIFA 2019?
- Pemain Terbaik FIFA 2019: Andritany Pilih Ronaldo, McMemeny Pilih Van Dijk
- Pilihan Unik Cristiano Ronaldo untuk Pemain Terbaik FIFA 2019
- Kalahkan Ronaldo dan Van Dijk, Lionel Messi Raih Gelar Pemain Terbaik FIFA 2019
- Inilah Pemenang FIFA/FIFPro World XI 2019
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dilema Sandro Tonali, Juventus atau Manchester United?
Liga Italia 24 September 2019, 23:04
-
Laris Manis, Allegri Juga Masuk Bursa Pengganti Solskjaer di Manchester United
Liga Inggris 24 September 2019, 22:32
-
Juventus Amati Situasi Willian di Chelsea
Liga Italia 24 September 2019, 18:00
-
Absen di Penghargaan FIFA, Cristiano Ronaldo Ternyata Jaga Anak di Rumah
Bolatainment 24 September 2019, 17:45
-
Pemain Terbaik FIFA 2019, Salah Hanya Jadi Pilihan Kedua Van Dijk
Piala Dunia 24 September 2019, 17:01
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR