
Bola.net - Kapten Timnas Belanda dan bek Liverpool Virgil Van Dijk menjadikan Lionel Messi sebagai pilihan pertamanya dalam voting Pemain Terbaik FIFA 2019.
Hari Senin malam alias Selasa (24/09/2019) dini hari WIB, FIFA telah menggelar seremoni pemilihan pemain terbaik tahun 2019 ini. Acara tersebut digelar di teater La Scala di kota Milan.
Tiga finalis yang bersaing untuk meraih penghargaan pemain terbaik adalah Van Dijk, Messi dan Cristiano Ronaldo. Awalnya, Van Dijk yang dijagokan untuk memenangi penghargaan tersebut.
Pasalnya sebelumnya ia berhasil memenangi penghargaan Pemain Terbaik UEFA 2018-19. Namun ternyata berdasarkan hasil poling, yang keluar sebagai pemenang adalah sang superstar Barcelona, Lionel Messi. Ia berhasil mengantongi total 46 suara.
Van Dijk sendiri mendapat suara terbanyak kedua dengan poin 38. Sementara itu sang superstar Juventus, Ronaldo, berada di peringkat ketiga dengan raihan 36 poin.
Pilihan Van Dijk

Voting yang digelar oleh FIFA ini melibatkan para kapten timnas yang berada di seluruh penjuru dunia. Poling itu juga melibatkan para pelatih timnas plus jurnalis yang dipilih satu dari setiap negara yang timnasnya bernaung di bawah keanggotaan FIFA.
Sebagai kapten Timnas Belanda, Van Dijk tentu berhak memberikan suaranya. Pilihan pertamanya aka mendapatkan lima poin. Sementara itu pilihan kedua mendapat tiga poin dan pilihan ketiga hanya bernilai satu poin.
Van Dijk ternyata menjadikan Messi sebagai pilihan nomor satunya. Sementara itu Salah menjadi pilihan keduanya dan Sadio Mane sebagai pilihan ketiga. Kedua nama terakhir ini adalah rekan setimnya di Liverpool.
Salah sendiri finis di peringkat keempat dalam voting ini dengan raihan 26 poin. Sementara itu Mane berada di peringkat kelima dengan raihan 23 poin.
Pilihan Robertson
Selain Van Dijk, pemain lain di skuat Liverpool yang berhak memberikan suara di voting ini adalah bek Andrew Robertson. Pasalnya ia adalah kapten Timnas Skotlandia.
Robertson ternyata memilih untuk menjadikan Van Dijk sebagai pilihan pertamanya. Pilihan keduanya ternyata cukup mengejutkan.
Ia tidak memilih Salah ataupun Mane. Ia memilih untuk memberikan suaranya pada gelandang Timnas Belanda yang musim lalu bermain di Ajax Amsterdam, Frenkie de Jong. Barulah di pilihan ketiga, ia memberikan suaranya untuk Mane.
(FIFA)
Baca Juga:
- Kalahkan Ronaldo dan Van Dijk, Lionel Messi Raih Gelar Pemain Terbaik FIFA 2019
- Pilihan Unik Cristiano Ronaldo untuk Pemain Terbaik FIFA 2019
- Pro dan Kontra, Pantaskah Lionel Messi Raih Gelar Pemain Terbaik FIFA 2019?
- Lionel Messi Pemain Terbaik FIFA, Paul Merson: Lelucon Sejati!
- Messi, Ronaldo dan Van Dijk Masuk Nominasi Pemain Terbaik FIFA
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dilema Sandro Tonali, Juventus atau Manchester United?
Liga Italia 24 September 2019, 23:04
-
Laris Manis, Allegri Juga Masuk Bursa Pengganti Solskjaer di Manchester United
Liga Inggris 24 September 2019, 22:32
-
Juventus Amati Situasi Willian di Chelsea
Liga Italia 24 September 2019, 18:00
-
Absen di Penghargaan FIFA, Cristiano Ronaldo Ternyata Jaga Anak di Rumah
Bolatainment 24 September 2019, 17:45
-
Pemain Terbaik FIFA 2019, Salah Hanya Jadi Pilihan Kedua Van Dijk
Piala Dunia 24 September 2019, 17:01
LATEST UPDATE
-
Enzo Maresca Dikabarkan Ingin Latih MU, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 3 Januari 2026, 19:03
-
Ealah! Kobbie Mainoo Ternyata Tidak Berencana Tinggalkan Manchester United
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:52
-
Ruben Amorim Faktor Ini Bisa Buat MU Ketar-ketir di Kandang Leeds United!
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:43
-
Prediksi Lazio vs Napoli 4 Januari 2026
Liga Italia 3 Januari 2026, 18:30
-
Terungkap, MU Tutup Pintu 'Balikan' dengan James Garner
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:21
-
Manchester United Percepat Proses Transfer Carlos Baleba?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:06
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:54
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs PSBS Biak 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 17:45
-
Prediksi Wolves vs West Ham 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:15
-
Daftar Pembalap Indonesia yang Berlaga di Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
-
Jadwal Lengkap Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR