
Bola.net - Ada rumor terkait aktivitas transfer Bayern Munchen di musim panas ini. Die Roten dilaporkan berminat membajak Oleksandr Zinchenko dari Arsenal.
Bayern Munchen menutup musim 2023/2024 dengan hasil yang mengecewakan. Mereka gagal mempertahankan gelar Bundesliga mereka, setelah Bayer Leverkusen berhasil merebut tahta penguasa sepak bola Jerman tersebut.
Bayern bertekad untuk bangkit di musim depan. Alhasil mereka mulai bersiap untuk mendatangkan beberapa pemain baru untuk memperkuat tim mereka.
Dilansir The Mirror, Bayern kini mengarahkan radar mereka ke Arsenal., Mereka ingin memboyong Oleksandr Zinchenko dari The Gunners.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pengganti Davies

Menurut laporan tersebut, Bayern mengincar jasa Zinchenko sebagai pengganti Alphonso Davies.
Bek kiri andalan mereka itu dikabarkan akan cabut di musim panas nanti. Sehingga mereka butuh pengganti di sektor kiri pertahanan mereka.
Bayern melihat Zinchenko adalah bek kiri yang sudah teruji kualitasnya di Premier League. Sehingga mereka berminat untuk menggunakan jasanya di musim depan.
Bakal Sulit

Namun laporan yang sama mengklaim bahwa Bayern akan menemui sejumlah kendala jika ingin merekrut Zinchenko di musim panas nanti.
Ini disebabkan Arsenal sangat mengandalkan sang bek di lini pertahanan mereka. Mikel Arteta melihat bek timnas Ukraina itu adalah sosok yang tidak tergantikan di timnya.
Jadi ia meminta manajemen Arsenal menolak semua tawaran yang masuk untuk sang bek.
Kontrak Menipis
Arsenal harus bergerak untuk mengamankan Zinchenko dari kejaran Bayern Munchen.
Kontrak sang bek di Arsenal habis pada tahun 2026 mendatang, sehingga mereka perlu memagarinya dengan kontrak baru.
Klasemen Premier League
(The Mirror)
Baca Juga:
- Pierre Emerick-Aubameyang Buka-Bukaan Soal Perseteruannya dengan Mikel Arteta di Arsenal
- Cerita Haru Jack Wilshere: 5 Jam Seperti Neraka saat Menunggui Perjuangan Hidup-Mati Putrinya di Ruang Operasi
- Lorena Bernal, Mantan Miss Spanyol Cantik Aduhai di Balik Karier Cemerlang Mikel Arteta
- Berubah Pikiran, Thomas Partey Bakal Bertahan di Arsenal?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bayern Munchen Lirik Bek Arsenal Ini?
Bundesliga 31 Mei 2024, 19:20
-
Diincar MU, Benjamin Sesko Lebih Condong Gabung Arsenal?
Liga Inggris 31 Mei 2024, 18:00
LATEST UPDATE
-
Penyebab Italia Sulit Maju Menurut Fabregas: Kolot, Terlalu Kaku, dan Anti Pemain Muda
Liga Spanyol 19 November 2025, 14:44
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR