
Bola.net - Klub Premier League Liverpool dikabarkan telah tancap gas dalam upayanya untuk memboyong Ryan Gravenberch dari Bayern Munchen.
Liverpool dikabarkan akan belanja besar pada musim panas 2023 mendatang. Mereka disebut akan fokus membenahi lini tengahnya.
Posisi tersebut memang perlu peremajaan. Sebab beberapa pemain sudah makin menua.
Beberapa pemain juga akan cabut dari Anfield. Sebab kontrak mereka kedaluwarsa pada akhir musim ini.
Liverpool tak Lagi Kejar Bellingham
Sejumlah pemain dikaitkan dengan Liverpool. Salah satunya adalah bintang Borussia Dortmund, Jude Bellingham.
Liverpool sempat disebut berpeluang besar memboyong Bellingham. Sebab sang pemain dan orang tuanya disebut memang ingin pindah ke Anfield.
Namun kemudian muncul kendala besar. Dortmund mematok harga terlalu mahal bagi Bellingham.
Mereka mematok harga 130 juta pounds. Liverpool merasa harga itu terlalu mahal dan uangnya bisa dipakai membeli beberapa pemain sekaligus.
Liverpool Buru Gravenberch
Liverpool kemudian tentu saja disebut langsung mencari pengganti Jude Bellingham. Kini The Reds disebut tengah fokus mengejar Ryan Gravenberch.
Gelandang Bayern Munchen itu sendiri sudah dikaitkan dengan Liverpool sejak tengah musim lalu. Bahkan ada kabar ia akan merapat ke Anfield pada bursa transfer musim dingin lalu dengan status pinjaman.
Laporan terkini menyebut bahwa Liverpool kini tancap gas dalam perburuan Gravenberch. Klaim ini dilansir oleh The Sun.
Laporan itu menyebut bahwa Liverpool sudah menggelar diskusi dengan pihak Gravenberch untuk membahas peluang kepindahannya ke Anfield pada musim panas mendatang.
Kata Tuchel Soal Gravenberch
Bayern Munchen baru saja mendepak Julian Nagelsmann. Mereka menggantikannya dengan Thomas Tuchel.
Baru-baru ini ia sempat berkomentar soal peluang bermain Ryan Gravenberch di Bayern. Ia mengatakan akan memberikan kesempatan bagi pemain Belanda itu untuk menunjukkan kualitasnya di sesi latihan sebelum memutuskan apakah akan tetap mencadangkannya atau rutin memainkannya di skuad utama Bayern.
"Saya melihat kualitas Ryan dalam latihan. Ia berlatih dengan baik," kata Tuchel, via Fabrizio Romano.
"Ia seorang gelandang yang bisa berputar dan menggiring bola dengan sangat baik. Sekarang ini tentang bersabar. Ini tentang berjuang untuk berada di sana," serunya.
Jadwal Liverpool Berikutnya
Pertandingan: Leeds United vs Liverpool
Stadion: Elland Road
Hari: Selasa, 18 April 2023
Kickoff: 02.00 WIB
Klasemen Bundesliga
(The Sun/Fabrizio Romano)
Baca Juga:
- Laporte Beri Kode Siap Cabut dari Man City, Angin Sejuk Bagi Barcelona?
- Liverpool dan MU Lewat, Man City Kini Terdepan Dalam Perburuan Bellingham
- David De Gea: Manchester United Bisa Tetap Main Bagus Tanpa Marcus Rashford
- Chelsea Aktifkan Klausul Enzo Fernandez, Bakal Bertahan Hingga 2032?
- Gelandang Fulham Ini Jadi Alternatif Jude Bellingham Bagi Liverpool?
- Perkuat Lini Serang, Arsenal Comot Bintang Crystal Palace Ini?
- Wow, Manchester United Tertarik Pinang Leroy Sane?
- Diincar Manchester United, Randal Kolo Muani: Maaf, Gak Dulu!
- Klopp Ikut Terlibat Dalam Keputusan Liverpool untuk Setop Perburuan Bellingham
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Mundur, Real Madrid Bisa Jadi Opsi Terbaik bagi Jude Bellingham
Liga Inggris 15 April 2023, 20:05 -
Ada 12 Gelandang yang Diincar Liverpool
Liga Inggris 15 April 2023, 17:35
LATEST UPDATE
-
Meski Baru Kalah Beruntun, Enzo Maresca Tak Anggap Liverpool Lawan Mudah
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:54 -
Analis Prediksi Pasar Minyak Bakal Surplus Besar, Ini Faktor Pemicunya
News 4 Oktober 2025, 09:44 -
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:32 -
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 09:31 -
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 4 Oktober 2025, 09:30 -
Jadwal Premier League di SCTV Hari Ini Sabtu 4 Oktober 2025
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:23
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR