
Bola.net - Harry Kane kembali membuktikan kelasnya sebagai striker top dunia. Kali ini, Borussia Dortmund menjadi korban keganasan sang striker.
Dini hari tadi, Signal Iduna Park menggelar partai sarat gengsi. Tuan rumah Borussia Dortmund menjamu rival abadi mereka, Bayern Munchen di laga bertajuk Der Klassiker.
Di laga ini, tuan rumah kembali menelan malu. Mereka dikalahkan Bayern Munchen dengan skor telak 4-0, di mana Harry Kane mencetak hattrick di laga ini.
Hattrick Kane itu menjadi sebuah milestone tersendiri. Karena Kane membuat sejumlah rekor gila. Apa saja rekor Kane itu? Simak selengkapnya di bawah ini.
Pencetak Gol Terbanyak

Rekor pertama yang diukirkan Kane di laga ini adalah ia menjadi salah satu striker tertajam di Bundesliga sepanjang masa.
Tiga gol ke gawang Dortmund membuat Kane sudah mengoleksi total 15 gol di Bundesliga sejauh ini. Padahal Bundesliga baru menggulirkan pekan ke-10 mereka.
Statistik mencatat bahwa tidak ada pemain manapun di Bundesliga yang mampu mencetak 15 gol dari 10 laga. Jadi ini tanda-tanda Kane bukan striker sembarangan.
Pencetak Gol Kelas Elit

Rekor gila yang dibuat Kane berikutnya adalah ia jadi penyerang tertajam di Eropa pada musim 2023/2024.
Hingga saat ini, tidak ada satupun pemain di tujuh kompetisi top Eropa yang sudah mencetak 15 gol hingga detik ini.
Kane menjadi satu-satunya pemain yang sanggup mencetak 15 gol hingga awal November 2023 ini.
Lampaui Sang Senior

Hattrick yang dicetak Kane ini juga membuatnya mampu melampaui sang senior sekaligus rekan setim, Thomas Muller.
Ya, hattrick Kane itu bukan pertama kali ia buat di Bundesliga. Sebelumnya ia juga menyarangkan tiga gol ke gawang Darmstadt dan Bochum.
Dengan tiga hattricknya itu, Kane berhasil melampaui catatan hattrick Muller, di mana sang Raumdeuter itu hanya mampu mencetak dua hattrick di Bundesliga sepanjang karirnya.
Bersaing Ketat

Meski sudah mencetak 15 gol sejauh ini, Kane bukan satu-satunya penyerang yang berpotensi mengamankan status top skor Bundesliga di musim 2023/2024.
Saat ini, penyerang Stuttgart, Serhou Guirassy juga lagi on fire. Ia sudah mengemas total 14 gol dari sembilan laga.
Ia berpotensi menyamai atau melewati catatan gol Kane ketika Sttutgart berhadapan dengan Heindenheim.
Klasemen Bundesliga
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rekor Gila Harry Kane Bersama Bayern Munchen
Bundesliga 5 November 2023, 05:30
-
Hasil Borussia Dortmund vs Bayern Munchen: Skor 0-4
Bundesliga 5 November 2023, 02:26
-
Prediksi Borussia Dortmund vs Bayern Munchen 5 November 2023
Bundesliga 4 November 2023, 08:34
-
Dulu Diincar MU, Sekarang Penyerang Leipzig Ini Dibidik Arsenal
Bundesliga 3 November 2023, 22:21
-
Der Klassiker, Manuel Neuer Bukan Titik Lemah Bayern Munchen!
Bundesliga 3 November 2023, 18:18
LATEST UPDATE
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR