
Bola.net - Sadio Mane dilaporkan sebagai pemain yang ada di balik pemecatan Julian Nagelsmann dari posisi pelatih Bayern Munchen. Mane disebut marah besar karena baru masuk pada menit ke-82 pada duel melawan PSG di Liga Champions.
Mane baru bergabung dengan Bayern pada awal musim 2022/2023 lalu. Setelah enam musim yang mengesankan bersama Liverpool, Mane dinilai belum menunjukkan performa yang optimal ketika berbaju Bayern Munchen sejauh ini.
Terlepas dari dua cedera yang membuatnya harus absen lama, Mane dinilai belum mendapatkan peran yang tepat dalam skema bermain Nagelsmann. Mane sempat dicoba untuk peran winger kanan dan penyerang tengah, tetapi tak optimal.
Kini, Nagelsmann sudah didepak dari kursi pelatih Bayern. Bild, media asal Jerman, menyebut Mane terkait dengan situasi tersebut. Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Saido Mane Marah dan Bikin Nagelsmann Terintimdisai?
Bayern Munchen menyebut adalah memecat Julian Nagelsmann adalah penurunan performa di Bundesliga di mana mereka lima kali menang dari 10 laga terakhir. Lalu, ada spekulasi bahwa Nagelsmann punya hubungan buruk dengan para pemain Bayern.
Media asal Jerman, Bild, membuat kabar yang cukup menghebohkan. Sadio Mane, yang selama ini dikenal dengan karakter baik, punya andil atas dipecatnya Nagelsmann dari Bayern.
Mane tidak puas ketika baru dimainkan pada menit ke-82 laga leg kedua 16 Besar Liga Champions 2022/2023. Mane marah di tengah kegembiraan pemain dan fans Bayern. Mane mengungkap kekesalannya dan membuat sang pelatih terintimidasi.
Bukan Hanya Saido Mane

Sadio Mane bukan satu-satunya pemain yang dilaporkan tidak senang dengan rezim Julian Nagelsmann. Pemain yang baru diboyong pada Januari 2023, Joao Cancelo, juga tidak senang dengan Nagelsmann. Dia mengeluhkan minimnya menit bermain yang didapat.
Sebelum Mane dan Cancelo, Nagelsmann lebih dulu terlibat konflik dengan Manuel Neuer. Konflik ini terkait dengan pemecatan pelatih kiper Toni Tapalovic. Thomas Muller, Leroy Sane, dan Serge Gnabry juga disebut tak sejalan dengan Nagelsmann.
Nagelsmann Masih Punya Dukungan

Walau kehilangan kepercayaan dari figur penting di ruang ganti, Julian Nagelsmann tak sepenuhnya ditinggal pemain Bayern. Masih ada pemain yang menaruh rasa hormat pada pelatih 35 tahun. Dua diantaranya adalah Leon Goretzka dan Joshua Kimmich.
"Kami hanya memenangkan lima pertandingan dari 10 pertandingan terakhir kami. Tapi saya dapat mengatakan bahwa dia tidak kehilangan ruang ganti," ucap Kimmich kepada TZ, via Goal.
Sumber: Mirror, Goal
Klasemen Bundesliga 2022/2023
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Bakal Amazing! Henderson Akui Ingin Lihat Bellingham Gabung Liverpool
- Milan Disarankan Tampung Gelandang Bayern ini Setelah Masa Peminjamannya di MU Berakhir
- Direktur Borussia Dortmund Ragukan Thomas Tuchel Bisa Berikan Impak kepada Bayern Munchen
- Sadio Mane Ingin Beri Pembuktian Kepada Bos Anyar Bayern Munchen
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Kian Serius Datangkan Evan Ndicka dari Frankfurt
Bundesliga 29 Maret 2023, 19:25
-
Bayern Munchen Bakal Bantu Thomas Tuchel untuk Reuni dengan Mason Mount
Bundesliga 29 Maret 2023, 14:22
-
Sadio Mane Ikut Dalangi Pemecatan Julian Nagelsmann dari Bayern Munchen
Bundesliga 29 Maret 2023, 12:15
-
Bakal Amazing! Henderson Akui Ingin Lihat Bellingham Gabung Liverpool
Bundesliga 29 Maret 2023, 06:58
LATEST UPDATE
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR