
Bola.net - Manchester United tak mampu meraih kemenangan atas tuan rumah Galatasaray pada matchday 5 Grup A Liga Champions 2023/2024, Kamis (30/11/2023). MU harus puas dengan hasil imbang 3-3.
Tiga gol MU dicetak oleh Alejandro Garnacho menit 11, Bruno Fernandes menit 18, dan Scott McTominay menit 55. Sementara itu, tiga gol Galatasaray ke gawang MU yang dijaga Andre Onana diciptakan oleh Hakim Ziyech menit 29 dan 62, serta Kerem Akturkoglu menit 71.
Pada matchday 2 lalu, ketika menjamu Galatasaray di Old Trafford, MU juga kebobolan tiga gol. Waktu itu, Wilfried Zaha, Akturkoglu, dan Mauro Icardi bergantian menjebol gawang Onana. Hasilnya lebih pahit daripada di Istanbul karena MU kalah 2-3.
Di Old Trafford, Galatasaray mencatatkan 4 shots on target dan mencetak tiga gol. Di kandang sendiri, Galatasaray mencatatkan 8 shots on target dan menyarangkan tiga gol ke gawang MU yang dijaga Onana.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Andre Onana di MU Sudah Kebobolan 33 Gol Musim Ini
- Penampilan: 20
- Clean sheet: 7
- Kebobolan: 33 (16 Premier League, 14 Liga Champions, 3 EFL Cup)
- Kartu kuning: 3
- Kartu merah: 0.
Catatan penampilan Andre Onana di Manchester United musim ini (c) WhoScored
Padahal ini belum sampai setengah musim
Andre Onana has conceded 33 goals this season in all competition .
— Ayeduase Pulisic (@quame_age) November 29, 2023
14 conceded in the UCL
16 conceded in the premier league.
3 in the EFL cup
We are not done with the first half of the season. pic.twitter.com/7dwClT6tft
Kalau dibandingkan David De Gea...
Onana has conceded 14 goals in just 5 CL games, 16 in PL games, & 3 in the Cup for 33 total after 20 games. DDG conceded 24 and had more clean sheets after 20 games. Onana isn't having a good start in the Premier League, especially following the Golden Glove Winner of David de… pic.twitter.com/2U4UDJ7nSz
— Jayling7 (@Jayling77) November 30, 2023
Gimana cara bobol gawang Onana? Mudah, tembak aja
How to score against Onana?
— Troll Football (@TrollFootball) November 29, 2023
Just shoot pic.twitter.com/y9fHJES7zf
Ini kalo di jaman Sir Alex Ferguson...
Onana kalo di jaman SAF mungkin udah diasingkan sebulan kali ya... atau paling nggak digeplak kepalannya pake sepatu, bukan dilempar lagi 😅
— Denny D Nugroho (@hiiii_denn) November 30, 2023
Nyanyi dulu ges
Onana..Onana.. alangkah indahmu 🤯🤯🤯
— Denny D Nugroho (@hiiii_denn) November 30, 2023
Kasian ngeliatnya
kasian onana https://t.co/nDlqr1WxGQ
— ᴠᴀɴɴᴏ (@vnnhw) November 30, 2023
Mungkin lupa kalo dia itu kiper
Onana tuh kiper tapi kaya ga pernah siap nerima tembakan lawan 😂
— Arief RN (@mikiiirrr) November 30, 2023
Ap yang bisa diharapkan?
apa yg harapkan dr onana ?
— vian suka moto (@vian_sukamoto) November 30, 2023
sering blunder di match krusial
long pass nya jg sering ga akurat
cm main bola pendek msh ok
Blunder-blundernya itu loh
Onana patut disalahkan sih kalau ga lolos grup UCL, karena blunder blundernya justru muncul dipertandingan pertandingan penting
— Bb (@Nosdulu) November 30, 2023
Erik ten Hag gak mau nyoba kiper lain gitu?
Onana ini dah blunder banyak banget, tapi sama ETH tetep aja ga kena rotasi. 🤣
— Nice Try (@hariharinicetry) November 30, 2023
Cinta mati ya gini ini
Susah kalau pnya pelatih kepala batu, kalau udh cinta mati sma onana biarpun ada bayindir kaga bakal dimainin, perlu evaluasi seh neh kinerja si botak kepala batu
— fahrizal (@fahri0985) November 30, 2023
MU Masih Juru Kunci Grup A
Klasemen sementara Liga Champions 2023/2024 Grup A (c) UEFA
MU saat ini masih menjadi juru kunci Grup A dengan empat poin. Di atasnya, ada FC Copenhagen dan Galatasaray, yang masing-masing memiliki lima poin.
Siapa yang akan menyusul Bayern Munchen (13 poin) ke babak 16 besar?
Semua akan ditentukan pada matchday terakhir nanti, di mana MU akan menjamu Bayern, sedangkan Galatasaray dan Copenhagen akan bentrok di Denmark. Bisakah MU lolos?
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Gagal Kalahkan Galatasaray, Erik Ten Hag Ogah Salahkan Andre Onana
Liga Champions 30 November 2023, 19:33 -
Kebobolan 14 Gol dari 5 Laga UCL, Bos MU: Akan Kami Benahi!
Liga Champions 30 November 2023, 19:00 -
Andre Onana Banjir Kritikan, Scott McTominay Pasang Badan
Liga Champions 30 November 2023, 18:16 -
Viral Video Reaksi Andre Onana Usai Laga Galatasaray vs MU, Benar-Benar Menyesal Nih?
Liga Champions 30 November 2023, 16:53
LATEST UPDATE
-
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18 -
Dulu Kawan kini Jadi Lawan, Sunderland Siap Hancurkan Amad Diallo dan MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:10 -
Hadirkan Megawati Hangestri, Bank Jatim Makin Optimistis Juarai Livoli Divisi Utama 2025
Voli 3 Oktober 2025, 11:10 -
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR