Bola.net - - Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino merasa kesal dengan keputusan Eredivisie yang membantu Ajax Amsterdam jelang pertemuan kedua tim di semifinal Liga Champions tengah pekan depan.
Sebelumnya, federasi sepak bola Belanda KNVB memutuskan untuk menunda semua laga di pekan 33 yang seharusnya dijadwalkan pada akhir pekan ini menjadi pada Rabu (15/5) mendatang.
Artinya, Ajax memiliki waktu bersiap menjelang tandang ke markas Spurs selama sepekan penuh. Sementara, The Lilywhites harus lebih dulu bermain melawan West Ham pada Sabtu (27/4) petang.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Kekesalan Pochettino
Pochettino sendiri mengakui bahwa timnya juga dapat bantuan dari federasi Inggris. Namun tetap saja, pria asal Argentina itu merasa bantuan untuk Ajax terasa tidak adil.
"Sulit. Saya mengerti bahwa dalam tipe situasi seperti ini semua orang bisa beropini. Saya sadar betul bahwa Premier League dan FA berupaya membantu kami," ujar Pochettino seperti dikutip Goal International.
"Memang benar Premier League jauh berbeda dengan liga Belanda, fakta atau kenyataannya mereka tak akan bermain. Saya rasa itu tidak adil," imbuhnya.
Konsentrasi Terpecah
Wajar jika Pochettino merasa pusing karena Spurs sendiri masih memiliki kepentingan di Premier League, yakni mengamankan posisi mereka di empat besar klasemen.
Spurs kini memang menduduki peringkat tiga, akan tetapi mereka harus waspada karena tiga tim lain, Chelsea, Arsenal, dan Manchester United siap menyusul jika mereka lengah.
Spurs memang bisa mendapatkan jatah ke Liga Champions musim depan dengan menjadi juara di musim ini. Namun sepertinya Pochettino merasa terlalu dini jika timnya menggantukan harapan pada kemungkinan tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Mengaku Masih Belum Pikirkan Barcelona
Liga Inggris 27 April 2019, 10:00 -
Firmino Diragukan Tampil Lawan Barcelona
Liga Inggris 27 April 2019, 09:30 -
Ajax Dapat Bantuan dari Eredivisie, Pochettino Kesal
Liga Champions 27 April 2019, 02:20 -
Suarez Ingin Momen Kedatangannya ke Anfield Terasa Spesial
Liga Champions 27 April 2019, 02:00 -
Tak Terima PSG Ditendang MU, Neymar Resmi Dihukum Tiga Laga
Liga Champions 27 April 2019, 01:10
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR