Bola.net - - Dele Alli bisa menjadi senjata rahasia menjelang pertandingan melawan Real Madrid di Liga Champions malam nanti.
Spurs akan tampil tanpa sang top skorer, Harry Kane, yang diperkirakan akan absen karena mengalami cedera hamstring.
Namun mereka menyambut kembali kehadiran Alli, yang sebelumnya absen di tiga pertandingan awal Spurs di Liga Champions usai musim lalu mendapat kartu merah ketika bermain di Liga Europa.
Pochettino pun menekankan arti penting Alli di timnya, terutama usai sang pemain menunjukkan karakter ngotot kala Spurs kalah 0-1 dari United pekan lalu.
"Memang benar bahwa Dele Alli amat penting untuk kami, namun kami ada di posisi yang bagus di Liga Champions meski tanpa dirinya. Hal tersebut menunjukkan betapa kuatnya mental kami," tutur Pochettino menurut FFT.
Dele Alli
"Tentu saja dia sekarang akan membantu kami. Saya kira dia harus menikmati permainannya. Dia punya karakter, dia seorang pemenang, dan dia harus menunjukkan kepribadiannya di atas lapangan, seperti yang dia lakukan ketika melawan United. Itulah karakternya."
"Dia punya kesempatan besar untuk main jika saya memilihnya dan kami punya satu lagi pemain untuk membantu kami meraih apa yang kami inginkan, yakni lolos ke babak berikutnya di Liga Champions."
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Drama Barca dan Madrid: Benci untuk Mencinta
Open Play 1 November 2017, 17:25
-
Cole: Madrid Bisa Bikin Kane Jadi Striker Kelas Dunia
Liga Spanyol 1 November 2017, 16:15
-
Madrid Cuma Gemilang di UCL, Ini Penjelasan Marcelo
Liga Champions 1 November 2017, 15:55
-
Dani Alves Akui Hampir Gabung Liverpool
Liga Inggris 1 November 2017, 15:40
-
Zidane Buka Pintu untuk Premier League
Liga Spanyol 1 November 2017, 15:30
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR