Bola.net - - Barcelona adalah klub besar. Tentu itu tidak diragukan lagi. Namun sayang, di balik kebesaran nama Barcelona, klub tersebut rupanya punya ingatan yang pendek.
Kekalahan yang dialami oleh Barcelona atas Liverpool pada laga leg kedua babak semifinal Liga Champions 2018/19 adalah buktinya. Bukti bahwa Barcelona sebagai klub besar dengan ingatan yang pendek. Mereka seolah mudah mudah lupa.
Bagaimana tidak, Barcelona dengan mudah menyerah atas Liverpool. Persis dengan apa yang terjadi pada bulan April tahun 2018 lalu, saat Barcelona juga harus menyerah dengan skor telak atas AS Roma di Liga Champions.
Simak ulasan lengkap dengan ingatan pendek Barcelona di bawah ini ya Bolaneters.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Dejavu dan Peringatan Valverde
Barcelona menang dengan skor 3-0 atas Liverpool pada leg pertama babak semifinal. Saat itu, pelatih Ernesto Valverde langsung memberi peringatan keras pada anak asuhnya. Lionel Messi dan kolega diminta ingat apa terjadi di musim sebelumnya.
"Ini seperti yang terjadi tahun lalu. Saat itu, kami unggul tiga gol melawan Roma di kandang," ucap Valverde pasca laga leg pertama.
Valverde kembali mengulang peringatan itu jelang duel leg kedua di Anfield, Rabu (8/5) dini hari WIB. Namun, apa yang terjadi? Barcelona justru jatuh pada lubang yang sama. Barcelona mengalami dejavu.
Ya, dejavu!. Barcelona seolah punya ingatan yang pendek. Setelah kalah 3-0 atas AS Roma di Stadion Olimpico dan gagal lolos ke perempat final Liga Champions musim 2017/18, kini Barcelona kalah 4-0 atas Liverpool di Anfield.
Pada edisi musim 2017/18 lalu, klub asal Catalan unggul 4-1 atas Roma pada leg pertama. Barca pun diunggulkan untuk lolos ke semifinal. Nyaris tak ada yang memprediksi Barcelona akan gagal. Namun, Barca limbung di markas AS Roma. Kalah 3-0 dan tidak lolos.
Janji Lionel Messi
Barcelona pantas meratapi kegagalan jadi juara Liga Champions pada musim 2018/19 ini. Sebab, gelar inilah yang jadi target utama Barcelona pada musim ini. Mereka sudah mengincar trofi 'Si Kuping Besar' sejak awal musim lalu.
Bahkan, saat itu Lionel Messi merapal janji untuk membawa gelar juara Liga Champions musim 2018/19 ke Camp Nou. Janji itu diucapkan oleh Messi pada laga Joan Gamper Trophy melawan Boca Junior.
"Tentang tahun ini, saya rasa kami sudah menetapkan target untuk lebih bersemangat lagi. Pemain baru yang datang akan banyak membantu kami untuk lebih baik lagi dibanding sebelumnya," buka Messi kala itu.
"Meskipun tahun lalu [musim 2017/18] kami memenangkan La Liga dan Copa del Rey, kami semua tersingkir dari Liga Champions. Kami berjanji akan melakukan segalanya yang mungkin agar piala cantik itu kembali ke Camp Nou," janji Messi.
Well, meskipun gagal menjadi juara di Liga Champions, paling tidak Messi telah mengantar Barcelona juara La Liga dan akan segera berlaga di final Copa del Rey.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool vs Barcelona, Shaqiri: Ini Gila!
Liga Champions 8 Mei 2019, 22:24
-
Liverpool Menang, Duo Madrid Turut Sumringah
Liga Champions 8 Mei 2019, 22:00
-
Ini Resep Rahasia Liverpool Kalahkan Barcelona
Liga Champions 8 Mei 2019, 21:20
-
Comeback Lawan Barcelona, Bukti Liverpool Bukan Tim Kacangan
Liga Champions 8 Mei 2019, 21:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Como vs Bologna 10 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 05:00
-
6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano Ronaldo Tahun 2026
Asia 10 Januari 2026, 04:30
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR