Bola.net - - Gelandang Manchester City, Bernardo Silva mengaku ingin membuktikan pada Pep Guardiola bahwa Man City sudah siap menjuarai Premier League. Dia ingin membantah komentar Guardiola tersebut dan menegaskan kekuatan Man City di Eropa.
Guardiola memang beberapa kali memilih bersikap rendah hati di Liga Champions. Dia mengatakan bahwa Man City yang sekarang masih belum siap untuk kompetisi kasta tertinggi di Eropa tersebut.
Bulan lalu, Guardiola menyebut Man City "tidak siap untuk berjuang di Liga Champions" sementara pekan ini dia menyebut Man City sebagai "bocah" di antara tim-tim elite. Intinya, Guardiola merasa ada begitu banyak tim hebat di Liga Champions, dan Man City masih belum siap menghadapi mereka.
Kendati demikian, Bernardo Silva ingin para pemain Man City membuktikan betapa salahnya komentar Guardiola tersebut. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Membuktikan Guardiola Salah
Bicara sebagai salah satu pemain Man City, Bernardo Silva menjamin bahwa setiap pemain sangat fokus di Liga Champions dan ingin melaju sebaik mungkin. Mereka sudah menyadari betapa sulitnya Liga Champions, dan untuk itu mereka ingin membuktikan bahwa Guardiola keliru.
"Tentu saja kami ingin membuktikan bahwa dia [Guardiola] salah [meremehkan peluang Man City]," tegas Bernardo di fourfourtwo.
"Kami tahu kompetisi ini sangat sulit, kompetisi spesial melawan tim-tim terbaik di Eropa, tapi kami para pemain ingin membuktikan bahwa dia keliru."
Silva termasuk salah satu pemain yang berhasil mencetak gol ketika Man City menghajar Schalke 7-0 pada leg kedua 16 besar Liga Champions musim ini. Man City melaju ke perempat final dengan agregat 10-2.
Percaya VAR

Pertandingan tersebut sedikit diganggu VAR. Memang tidak ada keputusan yang kontroversial, tapi wasit membutuhkan waktu cukup lama untuk membuat keputusan soal beberapa gol Man City.
"Saya pikir itu [VAR] merupakan hal bagus. Itu membantu wasit untuk tidak banyak membuat kesalahan."
"Ya, tentu saja itu sedikit memotong emosi permainan tetapi saya kira itu membantu wasit pada pertandingan yang dihiasi banyak kesalahan, dan itu membuat pertandingan di TV tampak lebih bersih," pungkasnya.
Berita Video
Berita video beberapa kandidat tim yang jadi favorit juara Liga Champions musim ini menurut legenda Barcelona, Carles Puyol.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalahkan Bayern, Liverpool Lebih Hebat dari Man City, Barca, dan Madrid
Liga Champions 14 Maret 2019, 16:30
-
5 Momen Saat Manchester City Bantai Lawan-Lawannya Musim Ini
Editorial 14 Maret 2019, 14:41
-
Bernardo Silva Ingin Buktikan Bahwa Guardiola Keliru
Liga Champions 14 Maret 2019, 09:30
-
Setelah 10 Tahun, Tim Inggris Akhirnya Dominasi Liga Champions
Liga Champions 14 Maret 2019, 09:07
LATEST UPDATE
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR