
Bola.net - Kapten PSG Marquinhos sangat senang dengan kemenangan yang diraih timnya atas Barcelona. Meski begitu, Marquinhos meminta rekan-rekannya untuk tetap rendah hati.
PSG menang telak 4-1 atas Barcelona di leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Duel ini berlangsung di Camp Nou, Rabu (17/2/2021) dini hari WIB.
Blaugrana sempat unggul terlebih dahulu lewat tendangan penalti Lionel Messi. Namun, PSG bisa membalas lewat tiga gol Kylian Mbappe dan satu lagi dari Moise Kane.
Kemenangan tersebut tentu memperbesar peluang PSG untuk melaju ke babak perempat final. Mereka akan menjamu Blaugrana di leg kedua pada 11 Maret mendatang.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Kemenangan Penting
Marquinhos mengaku sangat puas dengan kemenangan yang diraih timnya atas Barcelona. Menurutnya, ini adalah kemenangan yang sangat penting buat timnya.
"Ini [hasil] besar. Kami pulang dengan kemenangan. Kami tahu keuntungan dari hasil ini. Kami telah belajar dari kesalahan kami," kata Marquinhos kepada laman resmi UEFA.
Tetap Rendah hati
Meski begitu, Marquinhos ingin rekan-rekannya untuk tetap rendah hati dan terus bekerja keras. Pasalnya, masih ada pertandingan kedua di Paris.
"Kami akan tetap rendah hati. Masih ada 90 menit lagi untuk bermain," lanjutnya.
"Kami masih memiliki tujuan untuk dicapai di Ligue 1. Kami harus terus bekerja. Jika kami bisa melanjutkan dengan semangat dan sikap ini, kita bisa melakukan hal-hal hebat."
Sumber: UEFA
Baca Juga:
- Barcelona 1-4 PSG: Les Parisiens Layak Menang
- Beragam Kegembiraan Pemain PSG Usai Pecundangi Barcelona di Liga Champions
- Yuk Intip Starball ke-20, Bola Baru Fase Gugur Liga Champions dengan Desain Elegan
- 5 Pelajaran Barcelona vs PSG: Messi Hilang di Momen Penting dan Panggung Mbappe
- 2 Momen Kylian Mbappe Bikin Malu Lionel Messi di Timnas dan Klub
- Pertanyaan untuk Kylian Mbappe: Hattrick Lawan Barcelona, Lalu Pindah ke Real Madrid?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Makin Kece, Mbappe Diyakini Makin tak Terjangkau Oleh Madrid
Liga Spanyol 17 Februari 2021, 22:58
-
Tonton Langsung Duel Barcelona vs PSG, Khabib Nurmagomedov Dapat Bonus Jersey Mbappe
Bolatainment 17 Februari 2021, 19:47
-
Sebelum Dipermak PSG, Ini 3 Kekalahan Memalukan Barcelona di Camp Nou Lainnya
Liga Spanyol 17 Februari 2021, 19:04
-
Nama: Kylian Mbappe, Idola: Cristiano Ronaldo, Hobi: Hancurkan Barcelona
Bolatainment 17 Februari 2021, 13:11
-
Saran Arsene Wenger untuk PSG yang Ngebet Beli Lionel Messi: Fokus yang Ada Saja!
Liga Champions 17 Februari 2021, 11:56
LATEST UPDATE
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Asia Futsal 2026
Tim Nasional 7 Januari 2026, 17:50
-
Live Streaming Napoli vs Verona - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 17:30
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR