Bola.net - - disebut oleh Andriy Shevchenko sebagai salah satu tim yang berpeluang untuk bisa jadi juara Liga Champions di musim ini.
Sejak ditangani oleh Massimiliano Allegri, Juve tampil semakin solid, khususnya di pentas Eropa. Hal tersebut terbukti dengan keberhasilan mereka menembus partai final pada tahun 2015 lalu. Saat itu mimpi mereka di final dikandaskan oleh Barcelona.
Musim panas ini, Allegri memperkuat pasukannya dengan mendatangkan sejumlah pemain baru yang berkelas. Di antaranya adalah Gonzalo Higuain, Miralem Pjanic, dan Dani Alves.
Berkat perekrutan sejumlah pemain baru itulah, Shevchenko menyebut kekuatan Juve ini meningkat, baik di tim utama maupun di sektor pemain pelapisnya. Hal itu membuat Bianconeri kini bisa bersaing jadi juara Liga Champions musim 2016-17.
"Ada enam atau tujuh tim yang memiliki kesempatan untuk menang, termasuk Juventus," cetus legenda AC Milan ini pada Corriere dello Sport.
"Dibandingkan tahun lalu mereka sudah menjadi lebih kuat baik dari segi kedalaman dan kualitas skuat. Bila Anda memiliki banyak alternatif yang bagus Anda dapat melakukan rotasi tanpa merasa terlalu khawatir dan menjaga performa tim Anda di level tinggi," terang pria yang akrab disapa Sheva ini.
Juventus sendiri sudah lolos ke babak 16 besar saat ini. Di fase tersebut mereka ditantang oleh jawara asal Portugal, FC Porto. Mereka akan saling bentrok di leg pertama pada tanggal 23 Februari mendatang.
Baca Juga:
- Kinerja Montella Dapat Pujian Dari Shevchenko
- Shevchenko: Jangan Terburu Adili Milan
- Sheva Sebut Seri Lawan Lazio Berasa Bagai Kemenangan Bagi Milan
- Sheva Indikasikan Bakal Kembali ke Milan
- Deulofeu dan Nomor 7 'Warisan' Shevchenko
- Final-final Juventus - Milan
- Empat Statistik di Balik Gelontoran Empat Gol Mertens
- Dzeko Idolakan Penyerang Legendaris AC Milan
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Allegri: Juventus Belum Selevel Real Madrid
Liga Italia 16 Februari 2017, 22:56
-
Pelatih Juve Sanjung Aksi Napoli di Bernabeu
Liga Champions 16 Februari 2017, 22:31
-
Shevchenko Yakin Juve Bisa Raih Scudetto Lagi
Liga Italia 16 Februari 2017, 19:42
-
Legenda Milan Ini Sebut Juve Berpeluang Juara Liga Champions
Liga Champions 16 Februari 2017, 19:05
-
Allegri Minta Juve Lupakan Liga Champions
Liga Italia 16 Februari 2017, 17:28
LATEST UPDATE
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR