
Bola.net - Sebuah kabar buruk datang bagi Real Madrid. Mereka tidak bisa diperkuat sang kapten, Sergio Ramos saat berhadapan dengan PSG di tengah pekan ini.
Pada tengah pekan ini, fase grup Liga Champions mulai digelar. Tim-tim terbaik di Eropa akan mulai bersaing demi mendapatkan 16 ticket ke fase knockout.
Real Madrid yang tergabung di grup A akan melakoni laga tandang. Mereka akan terbang ke Prancis untuk berhadapan dengan juara Ligue 1, PSG.
Dilansir Football Espana, Real Madrid tidak berada dalam kondisi yang baik jelang laga ini. Pasalnya Sergio Ramos kemungkinan besar akan absen di partai akbar itu.
Mengapa Ramos absen di laga tersebut? Simak penjelasannya di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Cedera Ringan
Menurut laporan tersebut, Ramos saat ini tengah mengalami cedera sehingga ia kemungkinan besar tidak bisa bermain melawan PSG.
Ia mengalami masalah pada bagian betisnya pada pertandingan melawan Levante di akhir pekan kemarin. Alhasil ia harus ditarik keluar lebih awal di laga tersebut.
Cedera Ramos ini sebenarnya tidak terlalu parah, namun ia diyakini belum siap bermain ketika Los Blancos menyambangi Parc Des Princes.
Pemain Pengganti
Zinedine Zidane sendiri tidak terlalu khawatir dengan absennya Ramos. Pasalnya ia sudah mempersiapkan pengganti sang kapten di laga ini.
Zidane kemungkinan akan memainkan bek barunya, Eder Militao di laga ini. Sang bek baru saja mendapatkan debutnya di La Liga setelah menggantikan Ramos di partai melawan Levante.
Ia nantinya akan berduet dengan Raphael Varane untuk mengamankan lini pertahanan Madrid dari gempuran penyerang PSG.
Ditunggu Laga Berat
Seusai pertandingan melawan PSG, Real Madrid akan dihadapkan dengan partai berat di La Liga.
Mereka dijadwalkan akan berhadapan dengan Sevilla pada tanggal 22 September mendatang.
(Football Espana)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tambah Daftar Cedera, Marcelo Absen Perkuat Real Madrid Lawan PSG
Liga Champions 16 September 2019, 23:23
-
Real Madrid Sudah Punya Dana untuk Beli Kylian Mbappe
Liga Spanyol 16 September 2019, 21:40
-
Barcelona Sudah Berusaha Maksimal Pulangkan Neymar
Liga Spanyol 16 September 2019, 17:01
-
PSG vs Real Madrid, Sergio Ramos Absen?
Liga Champions 16 September 2019, 16:20
-
Casemiro Adalah Separuh dari Kekuatan Real Madrid
Liga Spanyol 16 September 2019, 14:48
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR