
Bola.net - Real Madrid memang gagal menang saat berjumpa PSG di matchday kelima Grup A Liga Champions, Rabu (27/11/2019) dini hari WIB. Akan tetapi, hasil imbang cukup untuk membawa Real Madrid lolos ke babak 16 Besar.
Real Madrid sebenarnya bermain bagus saat menjamu PSG di Bernabeu. Madrid unggul 2-0 hingga menit 80, lewat gol Karim Benzema. Namun, gol Kylian Mbappe dan Pablo Sarabia membuat asa Madrid meraih tiga poin sirna begitu saja.
Hasil imbang membuat Real Madrid kini berada di posisi kedua Grup A dengan 8 poin. Hasil ini cukup membuat Madrid lolos ke babak 16 Besar. Sebab, Club Brugge di posisi ketiga baru meraih tiga poin. Hanya satu laga tersisa di Grup A.
Bayern Munchen juga lolos ke babak 16 Besar. Die Roten melaju impresif dari lima laga yang dimainkan. Bayern selalu menang. Pada laga matchday kelima, Bayern menang dengan skor 0-6 atas Crvena Zvezda. Bayern meraih 15 poin dari lima laga.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Laju Tottenham Bersama Jose Mourinho

Bayern Munchen menjadi pemuncak klasemen di Grup B. Sedangkan, posisi kedua menjadi milik Tottenham. Tim besutan Jose Mourinho tersebut menang dengan skor 4-2 atas Olympiakos di laga matchday kelima.
Tottenham mendapatkan 10 poin dan dipastikan aman berada di posisi kedua Grup B. Tottenham lolos ke babak 16 besar. Masih ada satu laga tersisa yakni melawan Bayern Munchen di matchday keenam.
Selain tim-tim di atas, beberapa tim lain juga sudah pasti lolos ke babak 16 Besar. PSG lolos sebagai juara grup A. PSG bahkan dipastikan menjadi juara grup karena raihan 13 poinnya tidak mungkin dikejar Real Madrid.
Juventus juga sudah pasti lolos sebagai juara Grup D. Si Nyonya Tua kini sudah meraih 13 poin. Satu klub lain juga sudah lolos ke babak 16 Besar yakni Manchester Cty. The Citizen menjadi pemuncak klasemen Grup C.
Daftar 6 Tim yang Lolos 16 Besar Liga Champions 2019/2020
Juventus
PSG
Bayern Munchen
Real Madrid
Manchester City
Tottenham Hotspur
Sumber: UEFA
Baca Ini Juga:
- Statistik Juventus vs Atletico Madrid: Bianconeri 'Muncak' Lagi
- Walau Tak Cetak Gol, Ronaldo Senang Juventus Kalahkan Atletico
- Sekali Lagi, De Ligt Tegaskan Tidak Menyesal Gabung Juventus
- Ternyata, Ini Makna dari Selebrasi Anyar Paulo Dybala
- Begini Perasaan Dybala Usai Cetak Gol Fantastis untuk Juventus
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terungkap, Real Madrid Pernah Menolak Kedatangan Mauro Icardi
Liga Spanyol 27 November 2019, 14:17
-
Sukses Nutmeg Wasit, Eden Hazard Banjir Pujian
Liga Champions 27 November 2019, 13:55
-
Cinta dan Momen Indah Keylor Navas Saat Pulang ke Bernabeu
Liga Inggris 27 November 2019, 11:19
-
Jutaan Orang Bahkan Tidak Menyadari, Zidane Mainkan Isco Lawan PSG
Liga Champions 27 November 2019, 11:11
-
Duel Panas di Bernabeu Tanpa Pemenang
Galeri 27 November 2019, 11:06
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR