Bola.net - - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, mengatakan bahwa dirinya 'bukan pahlawan', melainkan hanya sekedar melakukan tugasnya, usai terlibat dalam dua gol yang memastikan timnya menang 6-2 secara agregat atas Napoli di babak 16 besar Liga Champions.
Napoli dominan di awal pertandingan di San Paolo dan sempat unggul dulu via Dries Mertens. Namun di babak kedua, Ramos menanduk masuk umpan Toni Kroos dan mengulang aksi serupa enam menit berselang, meski akhirnya dihitung sebagai bunuh diri Mertens.
Avaro Morata kemudian mencetak gol ketiga tim tamu untuk memastikan kemenangan.
Ramos sendiri tercatat sudah mencetak 21 gol sejak final Liga Champions 2014, 18 di antaranya datang ketika klubnya berada dalam posisi tertinggal atau imbang.
Sergio Ramos
"Saya bahagia kami mampu meraih target, yakni lolos ke babak berikutnya. Itu adalah pertandingan ke-100 saya di kompetisi ini, dan saya mampu membantu tim dengan gol ketika kami mengalami momen sulit," tutur Ramos menurut MEGA.
"Sepekan lalu, para kritik membunuh saya. Hari ini, saya bukan pahlawan karena mencetak dua gol. Saya coba untuk tidak terlalu terlena, dan melakukan tugas saya sebaik mungkin."
Reporter dari UEFA kemudian menjelaskan bahwa bola kedua yang ditanduk oleh Ramos dihitung sebagai bunuh diri Mertens dan sang bek terlihat terkejut.
"Saya tidak percaya ini! Mereka mencuri brace saya!"
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perez: Ramos Selalu Hadir di Momen Spesial
Liga Spanyol 8 Maret 2017, 22:23
-
Sergio Ramos: Saya Bukan Pahlawan
Liga Champions 8 Maret 2017, 15:40
-
Mertens Ingin Belajar Dari Kekalahan Lawan Real Madrid
Liga Champions 8 Maret 2017, 15:05
-
Ramos Bantah Curi Selebrasi Gol Messi
Liga Spanyol 8 Maret 2017, 14:50
-
Napoli Sukses Bikin Real Madrid Menderita
Liga Champions 8 Maret 2017, 14:45
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
-
Dua Wajah Florian Wirtz: Tajam untuk Timnas Jerman, Meredup di Liverpool
Liga Inggris 18 November 2025, 16:39
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR