
Bola.net - Legenda AC Milan Andriy Shevchenko yakin Rafael Leao dkk bisa mengalahkan Inter Milan dan berharap Rossoneri bertemu Real Madrid di final Liga Champions 2022/2023.
Prestasi Milan musim ini di Liga Champions menanjak drastis ketimbang musim lalu. Pada musim 2021/2022 kemarin, Rossoneri gagal lolos dari fase grup.
Bahkan mereka terdampar di dasar klasemen Grup B. Musim ini Milan berhasil melaju sampai ke babak semifinal.
Ini pertama kalinya mereka melaju ke babak tersebut sejak musim 2006/07 silam. Saat itu Rossoneri akhirnya bablas ke partai puncak dan jadi juara usai mengalahkan Liverpool.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Milan Bisa Kalahkan Inter Milan
AC Milan pernah bersua Inter Milan di semfinal Liga Champions musim 2002/2003 silam. Di leg pertama di kandang Milan, duel berakhir imbang 0-0.
Di leg kedua di kandang Inter, Milan bermain imbang 1-1. Alhasil Rossoneri bisa lolos ke final berkat aturan gol tandang.
Andriy shevchenko pun mengaku optimis Milan akan bisa mengulang hasil tersebut pada musim 2022/2023 ini. Apalagi mereka punya sejumlah pemain top dalam skuadnya.
“Tentu ya, Milan bisa mengulang sejarah. Pemain penentu bisa jadi Leao, Tonali atau Giroud," cetusnya pada AllMilan.it.
"Milan memiliki pemain yang tampil sangat baik musim ini. Brahim Diaz dan Theo Hernandez juga menjalani musim yang hebat," puji Sheva.
Final di Istanbul
Musim 2022/2023 ini, final Liga Champions kembali diselenggarakan di Turki, tepatnya di kota Istanbul. Laga itu akan digelar di Ataturk Olympic Stadium.
Kota dan stadion tersebut punya memori buruk bagi AC Milan. Pada tahun 2005 silam, mereka gagal menang melawan Liverpool meski sempat unggul 3-0 di babak pertama.
Bagi Andriy Shevchenko, kenangan pahit itu sudah ia lupakan. “Milan telah menyelesaikan hutang mereka dengan Liverpool pada 2007 di Athena," tegasnya.
"Saya ingin melihat Milan di final. Itu akan menjadi mimpi bagi semua orang," serunya.
Milan vs Madrid

Di partai semifinal lainnya, ada dua klub besar yang bertemu yakni Manchester City vs Real Madrid. Jika AC Milan lolos ke final, peluang mereka untuk menang lawan kedua klub tersebut bisa dibilang tak terlalu besar.
Namun jika bisa memilih, Andriy Shevchenko berharap Milan bisa bertemu dengan Real Madrid. Sebab klub itu dilatih oleh eks pelatihnya di Rossoneri dulu, Carlo Ancelotti.
“Kedua semifinal itu bagus, bahkan Real Madrid-City. Tentu saja, melihat seorang pelatih Milan di final melawan Milannya akan sangat bagus. Carlo adalah pelatih yang hebat, kita lihat saja…” tandas Sheva.
Jadwal Milan Berikutnya
Pertandingan: AC Milan vs Lazio
Stadion: San Siro
Hari: Sabtu, 6 Mei 2023
Kickoff: 20.00 WIB
Klasemen Liga Italia
(AllMilan.it)
Baca Juga:
- Hasil AC Milan vs Cremonese: Skor 1-1
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia 2022/2023
- Arsenal Incar Bintang AC Milan Ini?
- Chelsea Kesulitan Jual Pierre-Emerick Aubameyang
- Head to Head dan Statistik: AC Milan vs Cremonese
- Jadwal Lengkap Serie A 2022/2023
- AC Milan Butuh Dusan Vlahovic!
- Harry Kane Ideal, Tapi Rafael Leao Juga Oke Buat Diangkut Loh, MU!
- Benjamin Pavard Diminta Bayern Munchen Bertahan, Digoda Barcelona dan AC Milan untuk Pindah
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR