
Bola.net - Barcelona sudah menggenggam tiket lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Meski begitu, pelatih Barca Ronald Koeman tetap menargetkan kemenangan kala anak asuhnya bertemu Juventus.
Barcelona akan menjamu Juventus pada matchday terakhir Liga Champions. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Camp Nou, Rabu (9/12/2020) dini hari WIB.
Barcelona dan Juventus sudah memastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Duel ini hanya untuk menentukan status juara grup.
Barcelona sekarang memimpin puncak klasemen Grup G dengan koleksi 15 poin. Sementara itu, Bianconeri berada satu strip di bawah Barcelona dengan koleksi 12 poin.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Incar Kemenangan
Koeman menegaskan bahwa Barcelona ingin meraih status juara grup saat menghadapi Juventus. Karena itu, kemenangan jadi target Blaugrana.
"Tujuan kami adalah menang dan bermain bagus. Dalam hal UCL kami bisa finis pertama di grup kami," kata Koeman dilansir Barcablaugranes.
"Kami memiliki keunggulan tiga poin. Kami mampu menang 2-0 di Turin jadi kami memiliki banyak kemungkinan untuk finis pertama."
Rotasi Pemain
Barcelona kehilangan sejumlah pemainnya karena cedera saat menghadapi Juventus. Koeman menegaskan bahwa dirinya harus melakukan rotasi untuk menentukan siapa saja pemain yang siap tampil.
"Kami kehilangan pemain penting seperti Ansu, Dembele, dua pemain yang bisa bermain di sayap dan memiliki kecepatan," lanjutnya.
"Kami perlu menemukan yang terbaik untuk tim dalam hal taktik, tetapi juga dalam hal siapa yang segar dan seberapa siap mereka. Kami perlu membentuk tim yang kuat karena kami ingin finis di puncak grup."
Sumber: Barcablaugranes
Baca Juga:
- Pirlo Tak Mau Bandingkan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi
- Barcelona vs Juventus, Catatan Lionel Messi Ungguli Cristiano Ronaldo
- Melempem Musim Ini, Pirlo Sebut Messi Punya Masalah Psikologis
- Abaikan Aturan Covid-19, Fans Berkumpul Sambut Kedatangan Cristiano Ronaldo di Barcelona
- Dembele Cedera, Koeman Keluhkan Jadwal Padat Barcelona
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ronaldo dan Messi Lewat, Pemain Paling Hebat di Muka Bumi Ini Adalah Ibrahimovic!
Liga Champions 8 Desember 2020, 22:27
-
Seperti Ini Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi di Mata Pjanic
Liga Champions 8 Desember 2020, 21:27
-
Milan Mulai Mimpikan Scudetto, Tapi Juga Waspadai Ancaman Inter Milan
Liga Italia 8 Desember 2020, 19:21
-
5 Peraih Ballon d'Or yang Sebut Cristiano Ronaldo Lebih Baik dari Lionel Messi
Liga Champions 8 Desember 2020, 18:47
-
5 Pemain Kunci Juventus untuk Hancurkan Barcelona
Liga Champions 8 Desember 2020, 18:32
LATEST UPDATE
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR