Manchester United berencana sangat di bursa transfer musim panas ini. Mereka ingin mendatangkan sejumlah pemain berkualitas di klub.
Aaron Wan-Bissaka dan Daniel James berhasil didatangkan ke klub. Wan-Bissaka direkrut dari Crystal Palace sedangkan James tiba dari Swansea City.
Pergerakan Setan Merah kemungkinan tidak akan berakhir sampai di situ saja. Kedatangan wajah-wajah baru masih bisa berpeluang terjadi.
Ole Gunnar Solskjaer menginginkan perombakan total pasukannya. Itu artinya mereka membutuhkan pemain baru di beberapa daerah.
Dua rekrutan pertama mereka sudah menyelesaikan dua masalah. Namun, ada area lainnya yang masih perlu perbaikan.
Berikut ini empat area yang harus diperbaiki Manchester United pada musim panas ini seperti dilansir Ronaldo.com.
Bek Tengah

Bek tengah adalah masalah terbesar bagi Manchester United saat ini. Itu adalah area yang gagal diperbaiki oleh beberapa manajer sebelumnya.
Victor Lindelof tiba dua musim lalu tetapi tidak berhasil. Sementara itu, pemain-pemain seperti Eric Bailly dan Marcos Rojo tidak memenuhi harapan.
Solskjaer tentu saja tidak bisa mengandalkan pemain-pemain seperti Chris Smalling dan Phil Jones. Karena itu, mereka membutuhkan bek tengah yang baru.
United sudah dikaitkan dengan Harry Maguire dari Leicester City. United harus menunjukkan kalau merekrut bek tengah baru adalah prioritas mereka saat ini.
Gelandang Bertahan

Jika Manchester United tidak bisa mendatangkan bek tengah baru ke dalam skuat. Mencari gelandang bertahan harus menjadi prioritas.
Nemanja Matic sudah menunjukkan bahwa dia tidak sanggup menjadi pembeda di bawah Solskjaer. Sementara itu, Fred tidak bisa diandalkan.
Bos United pasti ingin memberi pemain Brasil itu kesempatan kedua pada musim depan. Namun, dia tidak mungkin untuk mengisi peran yang mereka butuhkan saat ini.
Manchester United membutuhkan gelandang bertahan yang bisa melindungi pertahanan, mengontrol lini tengah dan menentukan tempo. Masalah ini bukan hal yang mudah untuk diselesaikan.
Sayap Kanan

Ole Gunnar Solskjaer ingin membuat Manchester United bermain seperti yang mereka lakukan di masa lalu, terutama dengan pemain sayap.
Mereka punya banyak stok di sayap kiri bersama Anthony Martial, Daniel James dan Alexis Sanchez. Namun, mereka kekurangan pilihan di sayap kanan.
Bahkan, sayap kanan adalah masalah yang besar bagi klub. Juan Mata adalah pemain berbakat, tetapi dia bukan pemain sayap.
Tidak ada seorang pun di skuat saat ini yang bisa mengisi peran tersebut dan Solskjaer harus menemukan pemain yang tepat agar timnya benar-benar bisa seimbang.
Striker

Manchester United sudah punya Marcus Rashford di depan. Kontrak barunya menunjukkan bahwa mereka berniat untuk menunjukkan kepercayaan kepadanya pada musim depan.
Rashford adalah pemain yang sangat berbakat. Namun, sang pemain tidak bisa sendirian menjadi tumpuan di lini depan Setan Merah.
Rashford membutuhkan seseorang untuk membantunya memikul beban mencetak gol, terutama dengan Romelu Lukaku akan segera meninggalkan klub.
Setan Merah sedang dikaitkan dengan sejumlah striker kelas dunia. Namun, menarik untuk ditunggu siapa striker yang pada akhirnya datang ke Old Trafford.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Kibarkan Bendera Putih untuk Paul Pogba
Liga Italia 12 Juli 2019, 22:00
-
Diego Costa Diklaim Bakal Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 12 Juli 2019, 20:40
-
Sean Longstaff Paksakan Pindah ke Manchester United?
Liga Inggris 12 Juli 2019, 20:20
-
Manchester United Mundur dari Perburuan Gianluigi Donnarumma
Liga Inggris 12 Juli 2019, 19:40
-
Mau Nikola Milenkovic, Manchester United Harus Siapkan Uang Segini
Liga Inggris 12 Juli 2019, 18:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR